Categories: Kubu Raya

Majelis Mujahidah Santuni Anak Yatim dan Kaum Duafa

Majelis Mujahidah Santuni Anak Yatim dan Kaum Duafa

KalbarOnline, Kubu Raya – Memasuki bulan suci Ramadhan 1442 Hijriah, Majelis Ta’Lim Mujahidah Masjid Darunnajah Sungai Raya Dalam menyantuni anak yatim dan kaum duafa. Anak-anak yatim dari berbagai panti asuhan itu tampak bahagia diberikan santunan sembako dan tali asih.

Ketua Takmir Masjid Darunnajah, Gustiar mengatakan, kegiatan tersebut merupakan salah satu upaya memakmurkan masjid dengan mendekatkan diri ke Allah, serta menambah amal saleh para jamaah. Terutama, bagi kaum muslim yang akan menjalankan ibadah puasa.

“Ada 200 paket sembako serta dana tunai yang terhimpun dari ibu-ibu Majelis Ta’lim Mujahidah. Alhamdulillah, dana yang terhimpun sebesar Rp51 juta. Ini merupakan prestasi yang luar biasa,” ucapnya di Sungai Raya Dalam, Sabtu (10/4/2021).

Gustiar menambahkan, Majelis Mujahidah selama bulan Ramadhan juga akan melakukan kegiatan-kegiatan ibadah lainnya, seperti pengajian Alquran di setiap subuh yang diisi dengan kajian hadits dan Quran. Takjil kantin gratis, serta berbuka puasa bersama fakir miskin.

“Adapun kegiatan lain yakni sholat Dhuha bersama dalam waktu satu minggu sehari. Kemudian belajar tajwid serta lain sebagainya. Kegiatan-kegiatan di bulan Ramadhan ini tiap tahunnya selalu kita lakukan kebetulan pandemi covid-19 tahun lalu kita tunda,” jelas Gustiar. (ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

3 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

7 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

9 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

9 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

9 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

9 hours ago