Categories: Kubu Raya

Keamanan Jaringan IT Kunci Penting Digitalisasi Transaksi Keuangan

Keamanan Jaringan IT Kunci Penting Digitalisasi Transaksi Keuangan

KalbarOnline, Kubu Raya – Kesuksesan program digitalisasi transaksi keuangan tidak akan terwujud tanpa stabilitas jaringan teknologi informasi. Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Barat, A.L. Leysandri mengatakan, akan mengupayakan Dinas Kominfo Provinsi Kalbar untuk memperkuat jaringan IT supaya tidak ada lagi masalah dalam transaksi digital.

“Yang perlu kita perkuat adalah jaringan. Jaringan ini penting untuk keamanan atas transaksi tersebut. Kita nanti coba dengan Dinas Kominfo untuk memperkuat jaringan ini, sehingga semua transaksi (digital) yang terjadi tidak lagi bermasalah,” papar Sekda saat memberikan sambutan pada Festival Ekonomi Keuangan Digital Indonesia (FEKDI) di Qubu Resort, Sungai Raya, Senin (5/3/2021).

Saat ini, jumlah teknisi pemeliharaan jaringan belum tersedia sebanyak programmer IT. Sekda Kalbar Leysandri menekankan agar Dinas Kominfo mencari teknisi-teknisi khusus yang memahami jaringan IT serta pemeliharaannya.

“Teknisi jaringan ini yang mengamankan, supaya tidak ada bentrok. Jadi kalau programmer banyak, tapi IT Jaringan juga harus ada. Supaya ada yang mengamankan transaksi-transaksi tersebut,” tegas dia.

Lebih lanjut Sekda Kalbar mengingatkan agar kebutuhan teknisi jaringan IT ini menjadi prioritas, karena Gubernur paling cepat dan intens terhadap masalah ini. Dia juga menceritakan bahwa Gubernur Kalimantan Barat selalu mengupayakan dan mendorong setiap transaksi keuangan dilakukan secara digital atau nontunai mengingat hal ini paperless dan tercatat dalam rekam jejak digital.

“Untuk program ini Pemprov Kalbar sudah berupaya, step by step melaksanakannya. Tidak ada lagi transaksi yang langsung, karena seperti ini yang aman. Ini sedang dibangun di Pemerintah Provinsi dan dengan adanya kegiatan ini kita akan lebih fokus lagi,” ujar Sekda Kalbar, Leysandri.

Dia berharap Festival Ekonomi Keuangan Digital Indonesia ini menjadi forum koordinasi untuk meningkatkan digitalisasi transaksi keuangan di Kalimantan Barat.

“Sehingga dapat tercipta sistem pembayaran efisien, efektif, serta transparansi bagi masyarakat,” harapnya.

Sekda Kalbar mengapresiasi terselenggaranya FEKDI ini dengan tema Bersinergi dalam Akselerasi Digitalisasi Ekonomi dan Keuangan Indonesia. Dia mengatakan kegiatan ini dalam rangka mendorong perhatian akan pentingnya digitalisasi ekonomi dan keuangan yang inklusif dan efisien untuk perekonomian Indonesia, meningkatkan kolaborasi otoritas di pusat dan daerah, serta mendukung pemulihan ekonomi nasional.

“Saya Sekretaris Daerah Kalimantan Barat mengucapkan, selamat dan sukses atas penyelenggaraan Festival Ekonomi Keuangan Digital Indonesia Tahun 2021. Semoga Festival ini dapat menjadi forum koordinasi untuk meningkatkan digitalisasi transaksi di Kalimantan Barat, sehingga dapat tercipta sistem pembayaran efisien, efektif, serta transparansi bagi masyarakat,” tutupnya.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu A. Yani Pontianak yang berlokasi di kawasan…

2 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

4 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

4 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

4 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

4 hours ago

Segini Biaya Pembangunan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani (A. Yani) di Kawasan Gelora Khatulistiwa…

4 hours ago