Categories: HeadlinesKayong Utara

Peningkatan Status Jalan Siduk-Teluk Batang Dapat Dukungan DPR

Peningkatan Status Jalan Siduk-Teluk Batang Dapat Dukungan DPR

KalbarOnline, Kayong Utara – Upaya Pemerintah Kabupaten Kayong Utara meningkatkan status Jalan Provinsi Siduk-Teluk Batang menjadi Jalan Negara mendapat dukungan dari DPR RI. Hal itu terungkap saat Bupati Kayong Utara, Citra Duani bersama Ketua DPRD Kayong Utara, Sarnawi serta atlet tinju Daud Yordan menyambangi Komisi V DPR RI, Rabu (31/3/2021).

“Alhamdulillah, peningkatan status jalan Provinsi Siduk-Teluk Batang mendapatkan dukungan dari DPR RI dan tahun ini masuk dalam pembahasan perubahan status menjadi jalan negara,” Bupati Kayong Utara, Citra Duani.

Komisi V DPR RI yang membidangi Infrastruktur dan Perhubungan menjadi tempat bagi Citra untuk menyampaikan aspirasinya dan berkonsultasi tentang peningkatan perekonomian di Kabupaten Kayong Utara yang salah satunya peningkatan infrastruktur.

“Kami bersyukur dan merasa tersanjung, bahwa kunjungan kali ini disambut langsung oleh Bapak Ketua Komisi V Lasarus dan kami mendapatkan masukkan yang sangat berarti dari beliau,” terangnya.

Di hadapan Ketua Komisi V Lasarus, Citra menyampaikan kondisi infrastruktur Kayong Utara yang memerlukan sentuhan anggaran negara untuk mengatasi jalan yang berjarak 80 kilometer itu.

Sementara Ketua Komis V DPR RI, Lasarus mengatakan, peningkatan status Jalan Siduk-Teluk Batang sudah sering terdengar di lingkungan Senayan. Dia memastikan, perubahan status ini akan masuk dalam pembahasan.

“Untuk status Jalan Siduk-Teluk Batang, jelas tinggal melanjutkan Jalan Raya Ketapang hingga bermuara di pelabuhan Nasional yang berada di Teluk Batang,” kata dia.

Untuk Jalan Simpang Hilir-Perawas, Anggota DPR RI dapil Kalbar II ini menyarankan Pemerintah Kabupaten Kayong Utara berkoordinasi ke Provinsi Kalimantan Barat untuk peningkatan statusnya menjadi jalan provinsi.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Remaja di Landak Bunuh Diri Karena Tak Diizinkan Pergi Memancing

KalbarOnline, Landak - Seorang remaja (16 tahun) di Kecamatan Kuala Behe, Kabupaten Landak, Kalimantan Barat…

2 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Dorong Pekan Gawai Dayak Bisa Masuk Kalender Event Nasional

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson menyampaikan, bahwa sejak tahun 2016 lalu,…

2 hours ago

Kalbar Dukung Daud Yordan Rebut Titel Juara Dunia ke-4 pada September Mendatang

KalbarOnline, Pontianak - Pj Gubernur Kalbar, Harisson menerima kunjungan dari petinju dunia asal Kalimantan Barat,…

2 hours ago

Pj Gubernur Harisson Ajak Asosiasi Dosen Indonesia Bersama Membangun Daerah

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Kalimantan Barat, Harisson memberikan sambutan pada acara Pelantikan Dewan Pengurus…

2 hours ago

Bukan Tidak Mungkin, Windy Sebut Anak Stunting Pun Bisa Jadi Presiden di Masa Depan

KalbarOnline, Kubu Raya - Penjabat (Pj) Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Provinsi…

2 hours ago

Maknai Kebangkitan Nasional dengan Membuka Ruang Imajinasi Peradaban

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson memimpin upacara peringatan Hari Kebangkitan Nasional…

2 hours ago