Categories: Kapuas Hulu

Fokuskan Pembangunan Dari Pinggiran Wujudkan Kapuas Hulu Hebat

Fokuskan Pembangunan Dari Pinggiran Wujudkan Kapuas Hulu Hebat

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu saat ini memfokuskan pembangunan dari daerah pinggiran. Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menegaskan konsep pembangunan tersebut adalah bagian dari visi misi kepala daerah yang harus diwujudkan, sehingga lebih menyentuh masyarakat.

“Teknis kedepan terkait pembangunan dari daerah pinggiran harus dikaji secara cermat, kita harus sesuaikan dengan kondisi daerah sasaran pembangunan,” tegas Bupati, usai menghadiri rapat kerja perangkat daerah, di gedung DPRD Kapuas Hulu, Senin (29/3/2021).

Bupati menegaskan dari sisi anggaran, Oganisasi Perangkat Daerah (OPD) tetap akan diarahkan untuk mengedepankan realisasi pembangunan dari daerah pinggiran itu.

“Penganggaran tetap akan didorong dari OPD terkait untuk pembangunan itu, sesuai tupoksinya,” papar Bupati.

Bupati mengatakan konsep pembangunan dari pinggiran ada potensi berhadapan dengan status kawasan hutan. Hal ini perlu upaya khusus agar masyarakat di dalam kawasan bisa mendapat akses pembangunan.

“Kita memang ada daerah kawasan hutan, ini perlu penanganan khusus. Apakah harus alih status dan lainnya,” ujarnya.

Hal terpenting menurut Bupati adalah menghadirkan akses penghubung antar desa, kecamatan ke kabupaten.

“Pembangunan infrastruktur penghubung dari desa-desa, desa ke kecamatan dan kecamatan ke kabupaten. Ini prioritas yang harus kita capai,” ujarnya. (HumproKH/Haq)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Wujudkan Kedaulatan Pangan, Pemkab Kubu Raya Percepat Gerakan Tanam Padi

KalbarOnline, Kubu Raya – Pemerintah Kabupaten Kubu Raya menggelar kegiatan Gerakan Tanam Padi (Gertam) 2024…

1 hour ago

Wabup Ketapang Hadiri Anniversary dan Halal Bihalal Generasi Rock Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Wakil Bupati Ketapang, Farhan menghadiri Anniversary 3 tahun sekaligus halal bihalal Generasi…

4 hours ago

Wakili Bupati, Asisten Setda Ketapang Tutup Gebyar Talenta Pendidikan 2024

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Asisten Sekda bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Pemkab Ketapang,…

4 hours ago

Asisten I Setda Ketapang Jadi Inspektur Upacara Peringatan Hari Pendidikan

KalbarOnline, Ketapang - Asisten Sekda Bidang Pemerintahan dan Kesra Pemkab Ketapang, Heryandi menjadi inspektur upacara…

4 hours ago

Mantan Sekda Kalbar M Zeet Assovie Tutup Usia, Pj Gubernur Harisson Sampaikan Duka Mendalam

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) periode 2010 - 2018,…

5 hours ago

Konsul Malaysia Kagumi Tradisi Halal Bihalal di Indonesia

KalbarOnline, Pontianak - Tradisi halal bihalal yang menjadi agenda rutin tahunan setiap bulan Syawal dalam…

5 hours ago