Categories: HeadlinesKapuas Hulu

Bupati Fransiskus Diaan Jalani Vaksinasi Dosis Kedua

Bupati Fransiskus Diaan Jalani Vaksinasi Dosis Kedua

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Penyuntikan vaksin covid-19 tahap kedua dosis kedua untuk pelayan publik di Kapuas Hulu masih berlangsung. Di waktu bersamaan, Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan juga menjalani vaksinasi dosis kedua di Kantor Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas Hulu, Jumat (26/3/2021).

Ditemui usai menjalani vaksin, Bupati Fransiskus mengaku tidak merasakan efek yang berbeda, baik saat vaksinasi pertama maupun vaksinasi tahap kedua ini.

“Saya tidak merasakan efek negatif. Jadi ini perlu kita sampaikan kepada masyarakat, kita wajib mensukseskan program vaksinasi agar kita bebas dari Pandemi,” ucap Bupati Fransiskus

Dikatakan Bupati, para tenaga kesehatan dan pelayan publik telah lebih dulu menerima suntikan vaksin covid-19, ini sebagai contoh bahwa vaksin tersebut sehat, aman dan halal.

“Kita harapkan upaya sosialisasi terus digencarkan, kepada masyarakat di masa pandemi, Covid-19, seluruh kepala daerah se Indonesia wajib mensosialisasikan, kita bekerja keras menangani pandemi Covid-19.

Bupati Fransiskus juga mengingatkan masyarakat agar selalu menerapkan protokol kesehatan Covid-19, dengan 5M, memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menjauhi kerumuman dan mengurangi mobilitas. “Kemudian selalu terapkan perilaku hidup bersih dan sehat,” pesannya.

Selain Bupati, tenaga kesehatan Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas Hulu juga menyuntikkan vaksin untuk pelayan publik lainnya di Kabupaten Kapuas Hulu.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Sekda Alexander Apresiasi Capaian WTP ke-10 Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo memberikan apresiasi atas penerimaan opini Wajar Tanpa Pengecualian…

1 hour ago

Sempat Diguyur Hujan, Sekda Ketapang Tutup Resmi Pekan Gawai Dayak ke-IV Kecamatan Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Sempat diguyur hujan, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo yang juga selaku Patih Jaga…

1 hour ago

Sukses Menambah Pelanggan, Kunci Membaiknya Kinerja PLN 2023, Terbanyak dari Golongan Rumah Tangga

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) sukses mencatatkan penambahan pelanggan sebanyak 3,5 juta menjadi total…

2 hours ago

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

3 hours ago

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

6 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

6 hours ago