Categories: Kapuas Hulu

Pemkab Kapuas Hulu Lanjutkan Pembangunan Empat Pasar Tradisional di Tahun 2021 Ini

Pemkab Kapuas Hulu Lanjutkan Pembangunan Empat Pasar Tradisional di Tahun 2021 Ini

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Kepala Bidang Perdagangan Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan Kabupaten Kapuas Hulu, Kasianus Kintoi mengatakan bahwa ada empat pasar yang dilakukan pembangunan lanjutan pada tahun 2021 ini. Empat pasar tersebut adalah Pasar Dogom Permai, Pasar Simpang Silat, Pasar Lapak Semitau dan Pasar Puring Kencana.

“Empat pasar ini yang akan dibangun tahun ini,” katanya saat di temui di kantornya Putussibau Utara Kabupaten Kapuas Hulu, Selasa (23/3/2021).

Kintoi mengatakan, pembangunan lanjutan di Pasar Dogom Permai di antaranya adalah pengecatan bagian atas bangunan, pemasangan paralon pembuangan air limbah dan lainnya. Sedangkan Pasar Simpang Silat, pembangunan lanjutannya adalah pemasangan kanopi untuk teras depan pasar. Pasar Lapak Semitau akan di-alih-fungsikan menjadi pasar kuliner. Sementara Pasar Puring Kencana akan dilakukan pengecoran halaman depan pasar.

Kintoi menambahkan, jumlah anggaran yang digunakan untuk pembangunan lanjutan ini bervariasi. Pasar Dogom Permai sebesar Rp192.500.000, Pasar Simpang Silat sebesar Rp115.000.000, Pasar Semitau sebesar Rp195.000.000 dan pasar Puring Kencana anggarannya sebesar Rp150.000.000.

“Total anggaran yang digunakan untuk pembangunan lanjutan empat pasar tersebut sebanyak Rp.652.500.000. Pembangunan lanjutannya akan dilaksanakan awal Juli tahun 2021 ini,” ujarnya.

Kintoi mengharapkan, pembangunan lanjutan tersebut bisa terbangun dengan baik dan berjalan dengan lancar. Dengan begitu pasar-pasar tersebut menjadi lebih layak, penjual ataupun pembeli merasa nyaman bertransaksi.

“Kita harapkan supaya setelah selesai di bangun nanti bisa secepatnya difungsikan sebagaimana pasar-pasar yang lainnya,” tuntasnya. (HumproKH/Haq)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Segini Biaya Pembangunan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani (Ayani) di Kawasan Gelora Khatulistiwa Pontianak,…

1 min ago

Sore Ini, GOR Terpadu A Yani Pontianak Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani di Kawasan Gelora Khatulistiwa Pontianak, Jalan…

2 hours ago

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

16 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

16 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

18 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

18 hours ago