Categories: Ketapang

Wabub Farhan Beri Hadiah Santri Nur Ilahi Kinjil Pesisir

Wabub Farhan Beri Hadiah Santri Nur Ilahi Kinjil Pesisir

KalbarOnline, Ketapang – Di era modern saat ini, kompetensi kekuatan ilmu pengetahuan, menjadi sangat penting agar bisa tetap eksis bersama kemajuan zaman. Hal itu disampaikan oleh Wakil Bupati Ketapang, Farhan saat menghadiri wisuda santri Pesantren Nur ilahi, di Pesantren Nur Ilahi Kinjil Pesisir, Minggu (21/3/2021).

Untuk itu dia berharap, Pondok Pesantren Nur Ilahi dapat terus berpartisipasi, mampu mengembangkan metode-metode pendidikan pondok, guna membantu pemerintah dalam upaya meningkatkan kualitas  Sumber Daya Manusia di Kabupaten Ketapang.

Dalam kesempatan itu, Wabup Farhan juga memberikan hadiah kepada santri teladan Nur Ilahi atas nama Isnaina Prikasari asal Kuala Tolak Kecamatan Matan Hilir Utara dan bintang pelajar pondok pesantren Nur Ilahi tahun 2021 atas nama Zainuddin asal Seponti Jaya, Kabupaten Kayong Utara.

Tak lupa, Wabup juga mengucapkan selamat kepada para pengasuh Pondok Pesantren Nur Ilahi Sungai Kinjil yang telah mendidik para santri hingga diwisuda dan meraih prestasi-prestasi yang membanggakan.

Lebih lanjut dia juga berpesan supaya prestasi yang diraih agar tetap dipertahankan dan ditingkatkan hingga ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi.

“Apa yang anak-anakku raih tentu itu menjadi sebuah catatan sejarah. Proses belajar ini tidak boleh berhenti, ketika kita berada di masyarakat pun, kita tetap harus terus melakukan proses belajar sampai kita mengakhiri hidup di dunia ini,” ingatnya.

Farhan juga mengingatkan, memasuki bulan Ramadhan ini, agar diisi oleh para santri dengan kegiatan-kegiatan yang dapat meningkatkan kepekaan sosial, meningkatkan kualitas hubungan vertikal maupun horizontal. Kepada yang telah wisuda, agar menerapkan ilmu pondok dalam kehidupan sehari-hari.

“Isilah bulan Ramadhan itu dengan kegiatan-kegiatan keagamaan, ikut terawih, membaca ayat suci Alquran dan bahkan kalau dapat membuat gerakan-gerakan buka puasa bersama memberikan sedekah dan lainnya. Terapkanlah ilmu yang telah didapat dalam kehidupan sosial dan bermasyarakat,” pungkasnya.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

2 hours ago

Pria di Pontianak Ditangkap Polisi Usai Rampas Kalung Emas Seorang Wanita

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pria berinisial Ib (48 tahun) di Pontianak ditangkap Tim Macan Unit…

2 hours ago

Polres Kubu Raya Ungkap 16 Kasus Kekerasan Anak Selama 2024

KalbarOnline, Kubu Raya - Satreskrim Polres Kubu Raya mengungkapkan selama 2024, terhitung dari Januari hingga…

3 hours ago

Polisi dan BP2MI Gagalkan Pemberangkatan 8 Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia

KalbarOnline, Kubu Raya - Polres Kubu Raya dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Kalbar…

4 hours ago

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

18 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

19 hours ago