Categories: Sekadau

Permohonan Dikabulkan MK, Kuasa Hukum Rupinus-Aloysius: Kami Akan Fokus Awasi Penghitungan Suara Ulang

Permohonan Dikabulkan MK, Kuasa Hukum Rupinus-Aloysius: Kami Akan Fokus Awasi Penghitungan Suara Ulang

KalbarOnline, Sekadau – Kuasa Hukum pasangan Rupinus-Aloysius, Glorio Sanen menyambut baik putusan Mahkamah Konstitusi yang memutuskan permohonan pihaknya atas sengketa di Pilkada Sekadau dikabulkan sebagian.

Di mana, dalam amar putusan yang dibacakan langsung oleh Ketua MK, Anwar Usman, menyatakan menolak eksepsi termohon dalam hal ini KPU Sekadau dan pihak terkait untuk seluruhnya dan mengabulkan permohonan pemohon (Rupinus-Aloysius) untuk sebagian.

Hal ini diketahui dalam sidang MK RI dengan agenda pembacaan putusan perkara 12/PHP.BUP-XIX/2021 Perselisihan Hasil Pemilihan (PHP) Bupati/Wakil Bupati Kabupaten Sekadau tahun 2020 pada Jumat tanggal 19 Maret tahun 2021.

Di mana, terdapat tujuh poin dalam pokok permohonan.

“KPU Sekadau diperintahkan melakukan penghitungan suara ulang di seluruh TPS yang ada di Kecamatan Belitang Hilir. Untuk itu, kami akan fokus dulu untuk melakukan pengawasan perhitungan sesuai dengan putusan Mahkamah Konstitusi. Hal lain kami tim kuasa hukum akan diskusikan dengan prinsipal,” tandas Sanen.

Seperti diketahui, pada Pilkada Sekadau 2020, Pasangan Rupinus-Aloysius memperoleh sebanyak 56.479 suara atau 49,2 persen. Sedangkan pasangan Aron-Subandrio memperoleh sebanyak 58.023 suara atau 50,8 persen. Berdasarkan hasil tersebut, pasangan Rupinus-Aloysius mengajukan permohonan perkara perselisihan hasil pemilihan (PHP) ke Mahkamah Konstitusi.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

6 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

9 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

10 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

10 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

11 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

11 hours ago