Categories: Ketapang

Kapolres Terima Penghargaan Melestarikan Alam Dari YIARI Ketapang

Kapolres Terima Penghargaan Melestarikan Alam Dari YIARI Ketapang

KalbarOnline, Ketapang – Kapolres Ketapang AKBP Wuryantono menerima penghargaan dari Yayasan Internasional Animal Rescue Indonesia (YIARI) Ketapang karena ikut andil dalam mendukung kelestarian lingkungan hidup di Kabupaten Ketapang melalui penegakan hukum terhadap aktivitas penambangan emas tanpa izin.

Penghargaan tersebut diberikan langsung oleh Direktur YIARI Ketapang Karmele L. Sanchez dan diterima langsung oleh Kapolres Ketapang di Mapolres Ketapang, Selasa (16/3/2021).

Direktur YIARI Ketapang, Karmele L. Sanchez menyatakan kalau pemberian penghargaan ini adalah bentuk apresiasi kepada Kapolres Ketapang beserta jajarannya atas upaya dalam mencegah kerusakan lingkungan hidup beserta ekosistemnya di wilayah Kabupaten Ketapang melalui penertiban dan penegakan hukum terhadap para pelaku penambangan emas tanpa izin beberapa waktu yang lalu.

“Ini adalah apresiasi dari kami atas upaya Bapak Kapolres beserta jajaran dalam partisipasi nya menjaga kelestarian alam dan ekosistemnya, sebagaimana kita ketahui bersama, adanya kegiatan penambangan emas tanpa izin sangat berdampak dalam kerusakan alam serta habitat kehidupan liar di dalamnya,” katanya.

Di sisi lain Kapolres Ketapang menyampaikan ucapan terima kasih atas penghargaan dari Yayasan IAR Ketapang.

“Terima kasih kepada Yayasan IAR Indonesia (YIARI) Ketapang yang sudah memberikan apresiasi melalui penghargaan ini kepada kami, tentunya upaya kami dalam menjaga dan memelihara kelestarian alam di Kabupaten Ketapang tidak hanya sampai disini, Kedepannya kegiatan pelestarian alam melalui sinergitas bersama Yayasan IAR Ketapang dan instansi terkait akan terus kita tingkatkan,” tutup Kapolres.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Air Terjun Riam Budi: Permata Tersembunyi di Bengkayang yang Wajib Dikunjungi

KalbarOnline, Bengkayang - Air Terjun Riam Budi adalah salah satu destinasi wisata alam yang semakin…

2 hours ago

Pulau Lemukutan: Surga Tersembunyi dengan Keindahan Alam Bawah Laut di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Pulau Lemukutan, sebuah destinasi wisata yang mungkin masih terdengar asing bagi sebagian…

3 hours ago

Menikmati Keindahan Alam dan Sumber Air Bersih di Riam Madi, Bengkayang, Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Riam Madi adalah sebuah destinasi wisata yang menggabungkan keindahan alam dengan manfaat…

3 hours ago

Mengungkap Keindahan Air Terjun Riam Berawan di Bengkayang, Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Air terjun merupakan salah satu keajaiban alam yang memikat hati manusia dengan…

3 hours ago

Menikmati Keindahan Hutan Adat: Petualangan di Tengah Keasrian Alam Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Hutan adat adalah kawasan hutan yang dikelola dan dijaga dengan baik oleh…

3 hours ago

Gua Romo: Petualangan Mendebarkan di Jantung Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Mengunjungi Gua Romo adalah pengalaman yang penuh dengan tantangan dan keindahan alam…

3 hours ago