Categories: HeadlinesNasional

Demokrat Kubu Moeldoko Gagal Daftar di Kemenkumham

Demokrat Kubu Moeldoko Gagal Daftar di Kemenkumham

KalbarOnline, Nasional – Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Partai Demokrat kubu AHY, Andi Arief menyebutkan bahwa kubu Moeldoko gagal terdaftar di Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemekumham). Sebelumnya, kubu Moeldoko sudah mendaftarkan hasil kepengurusannya ke Kemenkumham pada Senin (15/3/2021) kemarin.

“Tragis, KLB Deli Serdang gagal daftar,” ujar Andi Arief seperti dilansir dari JawaPos, Selasa (16/3/2021).

Andi mengatakan, Menkumham Yasonna H Laoly tidak dapat memroses kepengurusan tersebut lantaran tidak memenuhi persyaratan.

“Tak memenuhi persyaratan, sehingga tidak bisa mendapat akses dan password pendaftaran elektronik,” katanya.

Kegagalan ini, menurut Andi, semakin mencoreng wibawa Moeldoko dan barisannya.

“Bukan hanya kudeta gagal, tapi memalukan di depan publik,” ungkapnya.

Sebelumnya, Partai Demokrat kubu Moeldoko telah daftarkan kepengurusan hasil Kongres Luar Biasa (KLB) Deli Serdang, Sumatera Barat ke Kantor Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham).

“Sudah kemarin (Senin 15 Maret 2021),” ujar Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat kubu Moeldoko, Marzuki Alie, Selasa (16/3/2021).

Sementara terpisah, salah satu pengagagas KLB sekaligus pendiri Partai Ilal Feirhat mengatakan, bahwa penyerahan penyerahan hasil KLB Deli Serdang tersebut diterima oleh Dirjen Adminstrasi Hukum Umum (AHU) Kemenkumham Cahyo R Muzhar.

Ilal mengatakan penyeharahan kepengurusan hasil KLB tersebut diserahkan langsung oleh Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Jhoni Allen Marbun.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

4 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

4 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

4 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

4 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

8 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

11 hours ago