Categories: Kapuas Hulu

DPRD Kapuas Hulu Gelar Paripurna Penyampaian Pidato Bupati dan Wakil Bupati Terpilih

DPRD Kapuas Hulu Gelar Paripurna Penyampaian Pidato Bupati dan Wakil Bupati Terpilih

KalbarOnline, Kapuas Hulu – DPRD Kabupaten Kapuas Hulu menggelar rapat paripurna dengan agenda penyampaian pidato Bupati dan Wakil Bupati Kapuas Hulu hasil Pilkada 2020. Rapat yang dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Kapuas Hulu, Kuswandi didampingi Wakil Ketua DPRD Kapuas Hulu, Hairudin, yang dilangsungkan di ruang rapat paripurna DPRD Kapuas Hulu, Jumat (5/3/2021).

Ketua DPRD Kapuas Hulu, Kuswandi mengatakan, rapat paripurna ini berdasarkan pada Undang-Undang nomor 23 tahun 2014 tentang Pemerintah Daerah pada bagian ke-2 tentang perencanaan Pembangunan Daerah menggunakan pendekatan teknokratik, partisipatif, politik serta bawah atas atas bawah dan ayat 4 menyatakan bahwa pendekatan politik sebagaimana dimaksud pada ayat 1 dilaksanakan dengan mente visi misi Kepala Daerah terpilih kedalam dokumen perencanaan pembangunan jangka menengah yang dibahas bersama dengan DPRD.

Rapat paripurna ini berlandaskan pada Surat Edaran (SE) Menteri Dalam Negeri nomor 273/487-SE tanggal 21 Januari tahun 2020 tentang penegasan dan penjelasan terkait pelaksanaan pilkada serentak tahun 2020 serta bagian ke 9 poin 2 berbunyi bagi Gubernur, Bupati dan Walikota yang telah dilantik agar menyampaikan pidato sambutan Gubernur, Bupati dan Walikota pada sidang paripurna di masing-masing DPRD setelah melakukan serah terima jabatan pada hari yang sama dan Surat Keputusan Menteri Dalam Negeri nomor 131. 61 – 293 tahun 2021 tanggal 22 Februari 2021 tentang pengesahan, pengangkatan Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah hasil pilkada serentak tahun 2020 di Kabupaten pada Provinsi Kalimantan Barat.

Hadir pada acara yang sama Bupati Fransiskus Diaan, Wakil Bupati Wahyudi Hidayat, Forkopimda, Sekretaris Daerah, Mohd Zaini, Anggota DPRD, Kepala OPD, Sekretaris OPD, Sekretaris DPRD dan para tamu undangan lainnya. (Haq)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Peringatan Hardiknas 2024, Pj Bupati Romi: Mengenang Perjalanan Merdeka Belajar

KalbarOnline, Kayong Utara - Pemerintah Kabupaten Kayong Utara menggelar Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas)…

5 hours ago

Tim Jatanras Polresta Pontianak Tangkap Komplotan Pencuri Kabel, Satu Orang Masih Buron

KalbarOnline, Pontianak - Tim Jatanras Sat Reskrim Polresta Pontianak berhasil menangkap komplotan pencurian kabel listrik…

5 hours ago

Warga MHS Ketapang Dihebohkan ODGJ Gorok Leher Sendiri Hingga Tewas

KalbarOnline, Ketapang - Warga Desa Sungai Jawi, Kecamatan Matan Hilir Selatan (MHS) dibuat heboh dengan…

5 hours ago

Kadiskop UKM Kalbar Turun Langsung Monitoring Tumbuh Kembang Anak Asuh Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Kepala Dinas Koperasi UKM Provinsi Kalbar, Junaidi bersama Anggota Korps Pegawai Republik…

6 hours ago

Pimpin Upacara Hardiknas, Harisson Serukan Keberlanjutan Program Merdeka Belajar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson memimpin upacara peringatan Hari Pendidikan…

6 hours ago

Lutfi Al Mutahar Optimis Jadi Calon yang Diusung PAN di Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Lutfi Al Mutahar meyakini kalau dirinyalah yang akan diusung oleh Partai Amanat…

19 hours ago