Lasarus Sebut Tak Ada Alasan Pemerintah Tunda Pemekaran Kapuas Raya

Lasarus Sebut Tak Ada Alasan Pemerintah Tunda Pemekaran Kapuas Raya

KalbarOnline, Nasional – Ketua Komisi V DPR RI, Lasarus menegaskan, pemekaran Provinsi Kapuas Raya bukan keinginan, melainkan kebutuhan masyarakat. Bahkan, sudah memenuhi syarat sebagaimana yang dipersyaratkan pemerintah. Sehingga tidak ada alasan lagi untuk menunda realisasi pemekarannya.

“Sekarang tinggal kebijakan, dari sisi teknis semuanya sudah memenuhi syarat, dan itu diakui oleh Kemenkopolhukam termasuk Kemendagri. Provinsi Kapuas Raya itu secara teknis sudah memenuhi syarat, dari segala aspek. Sekarang tinggal pemerintah pusat, untuk dimekarkan,” kata dia saat diwawancarai usai menghadiri FGD Nasional tentang Nasib Pemekaran Provinsi Kapuas Raya, yang digelar secara virtual, Senin (1/3/2021).

“Kalimantan Barat provinsi terluas ketiga di Indonesia setelah Papua dan Kalimantan Tengah. Dari segi jumlah penduduk memenuhi syarat, luas wilayah memenuhi syarat, potensi ekonomi memenuhi syarat dan komitmen Pemerintah daerah pun sudah siap pemekaran daerah ini. Pertanyaan kita, apa masalahnya persoalan ini sebetulnya mau atau tidak,” timpalnya.

Untuk itu, Ketua DPD PDI Perjuangan Kalimantan Barat ini berharap, Provinsi Kapuas Raya masuk pada kloter pertama untuk dimekarkan ketika nantinya keran pemekaran (moratorium) dibuka oleh pemerintah.

“Karena dari segala aspek bahkan dari semua nilai itu kan ada rangkingnya, Kapuas Raya itu masuk yang paling tertinggi dari segala aspek, dari seluruh calon wilayah yang mau dimekarkan, jadi tidak ada alasan lagi sebetulnya Pemerintah Pusat menahan ini untuk dimekarkan,” tegasnya.

“Sekarang tinggal kebijakan moratorium, ini perlu komunikasi, kita harap Pak Gubernur semakin intens, kita juga dukung sepenuhnya dari DPR dan DPD RI untuk mendorong supaya pemekaran Kapuas Raya cepat terwujud,” tegasnya.

Terlebih lagi, kata dia, pemekaran Kapuas Raya ini sudah digaungkan sejak dulu. Bukan baru dibicarakan sekarang.

“Saya tahu betul kondisi infrastruktur di Kalimantan Barat ini, sekarang yang diperlukan adalah bukan data-data. Saya yakin kita semua sepakat provinsi ini sudah sangat layak untuk dimekarkan. Sekarang yang diperlukan adalah keputusan politik kita bersama, kemauan politik kita bersama pemerintah sudah membuka pemekaran provinsi di Papua,” tegasnya.

Meski demikian, Lasarus juga tidak ingin ada gerakan untuk memaksa pemekaran Provinsi Kapuas Raya.

“Saya tidak sepakat kalau harus kita bikin gerakan dulu seperti di Papua, saya tidak sepakat. Sebetulnya, kita tidak perlu sampai bicara seperti itu. Kita melihat realita ini kan persoalan mudah, dan kita bikin seperti sangat rumit, lalu menjadi rumit menjadi ramai,” tandasnya.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Unit Reskrim Polsek Pontianak Barat Ringkus Pencuri Sepeda Motor

KalbarOnline, Pontianak - Unit Reskrim Polsek Pontianak Barat mengamankan seorang laki-laki bernama Roby (25 tahun)…

2 hours ago

Nasdem Apresiasi dan Dukung Fachri Maju Calon Bupati Kubu Raya

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Kalimantan Barat (Kalbar),…

9 hours ago

Hardiknas Jadi Momentum Siapkan Generasi Emas

KalbarOnline, Pontianak - Berbagai kegiatan dihelat Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Barat dalam rangka…

10 hours ago

PWI Jajaki Kerja Sama dengan Mendagri, Sosialisasikan Pilkada Damai

KalbarOnline, Jakarta - Pengurus PWI Pusat melakukan audiensi dengan Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian, di…

10 hours ago

Pemkab Ketapang Selenggarakan Upacara Peringatan Hardiknas 2024

KalbarOnline, Ketapang - Bupati Ketapang yang diwakili Asisten Sekda Bidang Pemerintahan dan Kesra, Heryandi memimpin…

11 hours ago

Dukung Perubahan Status Supadio, Harisson Ungkap Beberapa Alasan

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson memastikan mendukung kebijakan Kementerian Perhubungan…

20 hours ago