Categories: HeadlinesPontianak

Kepala SAR Pontianak Benarkan Peristiwa Terbaliknya Kapal Feri Penyeberangan di Perigi Piai Sambas : Tim Rescue Sudah Menuju Lokasi

Kepala SAR Pontianak Benarkan Peristiwa Terbaliknya Kapal Feri Penyeberangan di Perigi Piai Sambas : Tim Rescue Sudah Menuju Lokasi

KalbarOnline, Sambas – Kepala Kantor SAR Pontianak, Yopi Haryadi membenarkan peristiwa terbaliknya kapal feri penyeberangan KMP Bili yang terjadi di Dermaga Perigi Piai, Kecamatan Tekarang, Kabupaten Sambas, Kalimantan Barat, Sabtu (20/2/2021) siang tadi.

“Kejadian cukup cepat, tim rescue kami dari pos SAR Sintete sudah menuju lokasi kapal Ferry terbalik tersebut,” ujar Yopi dalam keterangan tertulisnya.

“Kami belum mengetahui pasti penyebabnya. Saat ini tim SAR gabungan fokus untuk mencari apakah masih terdapat korban yang terjebak di kapal tersebut dan belum sempat menyelamatkan diri,” terangnya.

Yopi pun memastikan bahwa update kabar selanjutnya akan disampaikan pihaknya sesegera mungkin.

“Saat ini kami (tim SAR gabungan) fokus kepada korban. Perkembangan selanjutnya akan kami sampaikan nanti,” tutupnya.

Berdasarkan informasi, tim rescue dari Pos SAR Sintete yang telah bergerak menuju lokasi kejadian (Dermaga Perigi Piai) yang menggunakan rigid inflatable boat (RIB) itu dilengkapi peralatan medis, navigasi, komunikasi, peralatan evakuasi, peralatan selam dan APD Covid-19. Adapun unsur yang terlibat dalam SAR gabungan tersebut di antaranya petugas SAR Sintete, KSOP Sintete, Polsek Tebas dan Tagana Tebas.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Asuransi All Risk Terbaik Lindungi Mobil dari Berbagai Risiko Saat Berkendara

KalbarOnline.com – Melindungi mobil dari berbagai risiko adalah langkah bijak untuk Anda lakukan sebagai pemilik…

6 mins ago

Wujudkan Smart City di IKN, PLN Siapkan Jaringan Listrik Terintegrasi Layanan Teknologi Digital

KalbarOnline, Kaltim - PLN (Persero) resmi membangun PLN Hub yang akan menjadi episentrum ekosistem transisi…

6 hours ago

Audiensi ke Kemenkes, Bupati Kapuas Hulu Usul Kelanjutan Pembangunan RSUD dr Achmad Diponegoro Putussibau

KalbarOnline, Jakarta - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melakukan audiensi dengan Direktur Pelayanan Kesehatan Rujukan…

8 hours ago

Pasutri Residivis Curanmor di Pontianak Berhasil Ditangkap

KalbarOnline, Pontianak - Polresta Pontianak berhasil mengamankan pasangan suami istri (pasutri) terkait kasus pencurian kendaraan…

8 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Pimpin Rapat Persiapan Pelaksanaan CMS di Desa

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah (Sekda) Kapuas Hulu, Mohd Zaini memimpin rapat persiapan pelaksanaan Content…

8 hours ago

Wanita di Sambas Pakai Foto Orang Lain Untuk Tipu Pria Lewat Medsos

KalbarOnline, Sambas - Beredar di media sosial (medsos), video permintaan maaf seorang wanita DL (16…

8 hours ago