Categories: Ketapang

Masa Jabatan Martin Rantan-Suprapto Berakhir, Pj Sekda Suherman Jabat Plh Bupati Ketapang

Masa Jabatan Martin Rantan-Suprapto Berakhir, Pj Sekda Suherman Jabat Plh Bupati Ketapang

KalbarOnline, Ketapang – Masa jabatan Bupati dan Wakil Bupati Ketapang, Martin Rantan dan Suprapto, resmi berakhir, Rabu (17/2/2021). Mengingat pelantikan Bupati terpilih baru akan dilakukan pada minggu keempat bulan Februari 2021, jabatan Bupati Ketapang sementara dijabat oleh Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Ketapang, Suherman sebagai Pelaksana Harian (Plh).

Penunjukkan Sekda sebagai Plh Bupati oleh Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat guna mengisi kekosongan jabatan pucuk pimpinan Pemerintah Kabupaten Ketapang. Kepada awak media, Pj Sekda Kabupaten Ketapang, Suherman mengaku kalau dirinya sudah melaksanakan tugas sebagai Plh Bupati Ketapang sejak 17 Februari.

Dirinya akan melaksanakan tugas sebagai kepala daerah hingga pelantikan Bupati dan Wakil Bupati terpilih dilaksanakan.

“Hari ini, 17 Februari saya sudah melaksanakan tugas Bupati sebagai Plh Bupati,” katanya, Rabu (17/2/2021) malam.

Pada Pilkada Ketapang yang digelar Desember tahun lalu, pasangan Martin Rantan dan Farhan keluar sebagai pemenang mengungguli tiga pasangan calon lainnya.

Sementara, Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar) Sutarmidji pada laman fanpage Facebook miliknya @Bang Midji, menuliskan bahwa pelantikan diperkirakan akan dilakukan pada tanggal 25 Februari mendatang.

“Pelantikan diperkirakan tgl 25 Februari 2021. Sementara sekda ditunjuk sbg Pelaksana Harian Bupati,” tulis Gubernur Kalbar Sutarmidji pada laman fanpage Facebook miliknya @Bang Midji, Senin (15/2/2021).

Seperti diketahui Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) sendiri telah memutuskan kalau pelantikan kepala daerah terpilih di Pilkada 2020 akan dilaksanakan secara virtual. Hal ini guna mencegah penyebaran virus Covid-19 yang hingga saat ini masih belum berakhir.

Kemendagri pun telah menentukan jadwal pelantikan kepala daerah pemenang Pilkada 2020 yang berjumlah lebih kurang 170-an kepala daerah yang rencananya akan dilantik pada 26 Februari 2021. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

2 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

12 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

12 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

12 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

13 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

17 hours ago