Categories: Teknologi

Samsung Galaxy A21s Varian Baru, Lebih Gahar dengan Penyimpanan Besar

KalbarOnline.com – Samsung di Indonesia menghadirkan varian baru atau update dari perangkat Galaxy A21s. Perangkat yang mengisi seri A itu kini hadir untuk memenuhi kebutuhan konsumen dengan memori atau penyimpanan yang lebih besar menjadi 128 GB dan dilengkapi dengan varian warna Silver.

Kapasitas penyimpanan demikian tentu melonjak lebih besar jika dibandingkan dengan model sebelumnya yang meluncur Juni 2020 lalu dengan RAM/ROM 3/32 GB dan 6/64 GB. Dengan update yang dilakukan menjelang tutup tahun 2020 lalu, varian terbaru ini dijagokan Samsung sebagai perangkat yang dapat diandalkan untuk target pasar mereka yakni generasi milenial khususnya yang sedang merintis usaha kecil-kecilan.

Kelengkapan
Handset ini sudah hadir dengan paket penjualan yang terbilang lengkap. Dimulai dari sisi kemasan, Samsung Galaxy A21s di Indonesia masih mendapat sentuhan desain boks berwarna putih cerah seperti pendahulunya di lini seri A.

Pada bagian depan tercermin wujud perangkat dengan beberapa informasi penting di bagian belakang boks. Untuk sisi kemasan, jika dibandingkan dengan seri lainnya Galaxy M, Galaxy A21s ini kemasannya memang lebih baik meski masih terkesan sangat ringkih, berbeda dengan kemasan Seri A di harga Rp 5 juta ke atas atau flagship Galaxy S ataupun Galaxy Note.

Kelengkapan smartphone Samsung Galaxy A21s (Rian Alfianto/KalbarOnline.com)

Hanya, untuk paket penjualan Galaxy A21s yang notabene adalah perangkat seri A di segmen entry level, handset Galaxy A21s varian bari ini sama seperti varian sebelumnya hadir dengan kelengkapan paket penjualan standar tanpa dilengkapi earphone standar. Aksesori tersebut kini memang menjadi sebuah aksesori yang mulai langka ditemui di paket penjualan ponsel ekonomis saat ini.

Aksesori wajib seperti kabel konektor daya dan transfer data Type-C, kepala charger, serta SIM ejector ada pada paket penjualan Galaxy A21s kali ini. Dari sisi kelengkapan lainnya, aksesori semisal pelindung casing tambahan berupa jelly case dan anti gores absen dari paket penjualan Samsung Galaxy seri A kali ini.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Pentingnya Imunisasi Untuk Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh Anak

KalbarOnline, Pontianak - Setiap orang memiliki imunitas yang berbeda, sehingga daya tahan tubuh terhadap penyakit…

13 mins ago

Pemkab Kayong Utara Matangkan Persiapan Rakor Pengendalian Inflasi Berikutnya

KalbarOnline, Kayong Utara - Pemerintah Kabupaten Kayong Utara mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) Pengendalian Inflasi Minggu…

24 mins ago

Pemkot Pontianak Dorong Posyandu Naik Kelas

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak tengah berencana untuk mendorong posyandu agar dapat naik…

1 hour ago

Memahami KBGO yang Rentan Menyasar Jurnalis Perempuan

KalbarOnline, Pontianak - Forum Jurnalis Perempuan Indonesia (FJPI) Kalimantan Barat menggelar workshop Kekerasan Berbasis Gender…

1 hour ago

Bupati Fransiskus Ajak Masyarakat Kapuas Hulu Nonton Bareng Semifinal Piala Asia Indonesia Vs Uzbekistan

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan mengajak masyarakat di Bumi Uncak Kapuas untuk…

3 hours ago

Kobarkan Semangat Nasionalisme Lewat Nobar Semifinal Piala AFC U-23 Indonesia Versus Uzbekistan

KalbarOnline, Pontianak - Euforia menjelang laga Tim Nasional (Timnas) Sepak Bola Indonesia melawan Uzbekistan dalam…

3 hours ago