Categories: Sport

Praveen Jordan Punya Bakat Istimewa, Tapi Masih Dipengaruhi Mood

KalbarOnline.com – All England 2021 akan menjadi penutup tur Eropa. Turnamen bulu tangkis tertua itu bakal digelar pada 17–23 Maret mendatang. Ajang itu digelar setelah Swiss Open 2021, menyusul batalnya German Open 2021.

Meski tidak termasuk poin kualifikasi Olimpiade Tokyo 2020, All England 2021 memiliki capaian tersendiri bagi pemenangnya. Terutama bagi Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti yang berstatus sebagai juara bertahan turnamen level Super 1000 itu.

Tetapi, status sebagai juara bertahan membawa beban tersendiri bagi PraMel, julukan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti. Hal itu bisa dilihat dari capaian mereka selama Asian Leg dan BWF World Tour Finals 2020 di Bangkok, Thailand, lalu.

Meski bisa mecapai babak final Thailand Open I, performa PraMel dinilai kurang memuaskan. Sementara itu, saat Thailand Open II, mereka langsung kalah pada babak pertama.

Dalam perkembangan terkini, kondisi Ucok –sapaan Praveen Jordan– belum fit. Pemain PB Djarum itu mengalami peradangan dan robekan di area rotator cuff-nya. Karena itu, untuk sementara Ucok masih istirahat.

”Kami menunggu arahan dari dokter terlebih dahulu. Untuk sementara Ucok latihan sebatas jaga kondisi,” kata pelatih ganda campuran pelatnas PP PBSI Richard Mainaky kepada Jawa Pos.

Melihat kondisi tersebut, Richard sebenarnya tidak khawatir. Dia sudah paham karakteristik anak asuhnya itu. Menurut dia, Ucok memiliki bakat istimewa. Hanya saja, masih dipengaruhi mood.

Nggak bisa menunggu mood juga ya. Harus ada evaluasi diri dan daya juang untuk memenangkan pertandingan. Menjalani hal itu secara dewasa. Kalau Ucok mau, sudah bisa, pasti hasilnya maksimal,” imbuh Richard.

Selain itu, PraMel mundur dari Swiss Open 2021. Richard mengatakan, bahwa German Open 2021 juga batal. Artinya, Praveen/Melati langsung tampil di All England 2021 tanpa turnamen pemanasan.

”Kalau Ucok itu, dia bisa siap dalam jangka pendek. Seperti bisa juara back-to-back di Eropa tahun lalu juga tanpa (turnamen, Red) pemanasan. Memaksimalkan program dua minggu ini bisa pulih,” tutur kakak Rexy Mainaky itu.

Di sisi lain, Kabid Binpres PP PBSI Rionny Mainaky mengatakan bahwa kondisi beberapa atlet memang menurun. Untuk itu, fokusnya dalam persiapan tur Eropa adalah memperbaiki kondisi fisik. Tiap sektor memang ada kontrol untuk tes fisik.

”Kami akan lebih arahkan lagi untuk tes fisik. Kemarin sudah dibicarakan. Atlet ini kurangnya di mana. Nutrisinya juga hasil dikontrol karena itu berpengaruh ke massa otot,” kata Rionny.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Polres Melawi Tangkap Dua Pelaku Penyalahgunaan Narkoba

KalbarOnline, Melawi - Sat Resnarkoba Polres Melawi menangkap dua pelaku penyalahgunaan narkoba berinisial EM (23…

1 hour ago

Sambut HUT Kota Putussibau ke 129, Bupati Ajak Masyarakat Kapuas Hulu Terapkan 3R Pengelolaan Sampah

KalbarOnline, Putussibau - Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Putussibau ke 129 yang…

2 hours ago

BMKG Kalbar: Waspada Cuaca Ekstrem dari 31 Mei sampai 4 Juni 2024

KalbarOnline, Pontianak - Stasiun Meteorologi Kelas I Supadio BMKG Kalbar mengingatkan masyarakat untuk waspada terhadap…

2 hours ago

Bupati Fransiskus dan Ketua KONI Anwar Sanusi Nobar Kejuaraan Bola Voli Kapuas Hulu

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Fransiskus Diaan yang juga Ketua Umum Pengkab Persatuan Bola Voli Seluruh…

2 hours ago

Proliga 2024 Bakal Digelar di Pontianak, Harga Tiket Mulai dari Rp 150 Ribu

KalbarOnline, Pontianak - Turnamen bola voli profesional, Proliga 2024 akan berlangsung di Kota Pontianak, Kalimantan…

2 hours ago

Satreskoba Polres Kapuas Hulu Ringkus Pengedar Sabu di Simpang Silat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Polres Kapuas Hulu menangkap seorang pria berinisial YF, pada Senin (27/05/2024),…

2 hours ago