Categories: Sport

Dalam Kondisi Kesakitan, Pemain No 2 Dunia Masih Bisa Menang Telak

KalbarOnline.com – Rafael Nadal tampil di laga pembuka Australia Terbuka dalam kondisi masih dibekap cedera punggung. Nadal yang menahan rasa sakit akhirnya berhasil menumbangkan petenis Serbia Laslo Djere dengan straight set 6-3, 6-4, 6-1.

”Ini 15 hari yang sulit untukku karena diganggu cedera punggung,” ucap Nadal setelah laga dilansir ESPN.

”Yang harus aku lakukan saat ini adalah bertahan agar tetap ”hidup”. Itulah yang terjadi di pertandingan ini,” tambah petenis 34 tahun tersebut.

Cedera punggung itu pula yang membuat petenis nomor dua dunia itu batal tampil di ATP Cup Minggu lalu. Nah, dalam pertandingan tersebut, pemilik 20 gelar grand slam itu harus mengubah sedikit gerakan servis yang dia lakukan. Itu bertujuan untuk menghindari rasa nyeri di bagian punggung.

Petenis kidal itu ingin memanfaatkan sebaik-baiknya waktu istirahat sehari yang dia dapat hari ini. Sebab, di babak kedua dia harus melawan petenis kualifikasi asal Amerika Serikat Michael Mmoh.

Mmoh melaju ke babak kedua setelah bertarung sengit dalam lima set melawan petenis Serbia Viktor Troicki.

”Aku ingin fokus pada kondisiku hari per hari sambil terus berpikir positif,” ucap Nadal. ”Jelas aku ingin bertahan selama mungkin di kompetisi ini sambil berharap kondisiku terus membaik,” tambahnya.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Klarifikasi Kodam Tanjungpura Soal Berubahnya Berat Barang Bukti Sabu dari 25,4 Kg Jadi 21,2 Kg

KalbarOnline, Kubu Raya - Pangdam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Iwan Setiawan mengungkapkan, ada perubahan berat bruto…

9 mins ago

Kodam Tanjungpura Serahkan Barang Bukti 21,2 Kg Sabu ke BNN

KalbarOnline, Kubu Raya - Panglima Kodam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Iwan Setiawan memimpin prosesi penyerahan barang…

10 mins ago

Sekda Alexander Apresiasi Capaian WTP ke-10 Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo memberikan apresiasi atas penerimaan opini Wajar Tanpa Pengecualian…

3 hours ago

Sempat Diguyur Hujan, Sekda Ketapang Tutup Resmi Pekan Gawai Dayak ke-IV Kecamatan Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Sempat diguyur hujan, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo yang juga selaku Patih Jaga…

3 hours ago

Sukses Menambah Pelanggan, Kunci Membaiknya Kinerja PLN 2023, Terbanyak dari Golongan Rumah Tangga

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) sukses mencatatkan penambahan pelanggan sebanyak 3,5 juta menjadi total…

3 hours ago

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

5 hours ago