Categories: HeadlinesPontianak

Satgas Covid Kalbar Akan Uji Swab Pengunjung Bioskop

Satgas Covid Kalbar Akan Uji Swab Pengunjung Bioskop

KalbarOnline, Pontianak – Satgas Covid-19 Kalimantan Barat dalam waktu dekat akan melakukan uji swab terhadap para pengunjung bioskop yang ada di provinsi itu. Hal ini disampaikan oleh Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Barat, Harisson kepada wartawan, Senin (8/2/2021).

Langkah yang diambil ini, dijelaskan Harisson, lantaran bioskop merupakan tempat yang berpotensi tinggi terjadinya penularan Covid-19.

“Bioskop ini kan ruangan dengan ventilasi yang tertutup, mereka menggunakan AC, ruangan ini gelap tidak terkena cahaya matahari. Sementara pemutaran film itu akan berlangsung sekitar dua jam. Ventilasi tidak begitu baik dan orang lama di dalam bioskop atau dalam ruangan tertutup itu selama dua jam, ini menyebabkan bioskop ini menjadi tempat yang potensial terjadinya penularan covid-19,” jelasnya.

Harisson mengatakan, pelaksanaan uji swab terhadap pengunjung bioskop, terlebih dulu dilakukan di Kota Pontianak.

“Nanti Satgas Covid-19 Kalbar akan melaksanakan uji swab kepada pengunjung bioskop se-Kalbar,” katanya.

Ia pun menegaskan, jika nantinya ditemukan kasus konfirmasi dari pengunjung bioskop yang dilakukan pemeriksaan swab, akan dikenakan sanksi sesuai peraturan Wali Kota dan Bupati masing-masing daerah.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

7 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

12 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

14 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

14 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

14 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

14 hours ago