Categories: Sport

Kejutan Besar Terjadi, Juara Bertahan Tumbang di Fase Grup

KalbarOnline.com –Ajang ATP Cup 2021 masih berlangsung di Melbourne. Kejutan terjadi. Juara bertahan Serbia ditumbangkan Jerman dengan skor 1-2.

Jerman akhirnya juara grup A dan melenggang ke semifinal dan akan melawan Rusia sebagai kampiun grup D.

Novak Djokovic memang menyumbangkan satu angka dengan mengalahkan Alexander Zverev dengan skor 6-7 (3), 6-2, dan 7-5.

Tetapi Serbia kehilangan dua angka. Tunggal pertama Serbia Dusan Lajovic ditumbangkan Jan-Lennard Struff dengan skor 6-3, 3-6, dan 4-6. Pada partai terakhir, pasangan Nikola Cacic/Djokovic kalah dramatis melawan Struff/Zverev dengan skor 6-7 (4), 7-5, dan (7-10).

Di sisi lain, laga pemanasan untuk ajang Australia Terbuka di Melbourne Park pada Senin mendatang (8/2) kembali terancam. Sebab, salah seorang pekerja hotel di Melbourne dinyatakan positif Covid-19.

Kepala Pemerintahan Negara Bagian Victoria Daniel Andrews mengumumkan, kasus itu memaksa penyelenggara membatalkan semua pertandingan yang berlangsung (4/2).

Andrews menjelaskan, kasus positif tersebut berasal dari seorang pria berusia 26 tahun. Pria itu sebelumnya menjadi petugas dukungan residen di Grand Hyatt untuk program karantina Australia Terbuka.

”Kami tidak bisa secara khusus menjelaskan bagaimana orang tersebut dapat terinfeksi. Sebab, hasil tes sebelumnya negatif,” kata Andrews seperti dikutip ESPN.

Departemen Kesehatan dan Pelayanan Publik Victoria langsung bergerak cepat.

”Kami menghubungi semua pemain, ofisial, dan staf pendukung Australia Terbuka yang menginap di Grand Hyatt. Mereka harus segera mengisolasi dan menjalani tes.” Demikian rilis yang disampaikan Departemen Kesehatan dan Pelayanan Publik Victoria.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

5 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

8 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

9 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

9 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

9 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

9 hours ago