Categories: Sekadau

Kapolres Sekadau Pimpin Bakti Sosial Menyambut Tahun Baru Imlek

KalbarOnline, Sekadau – Menjelang Imlek 2021, Kapolres Sekadau AKBP K. Tri Panungko mengharapkan agar masyarakat merayakannya dengan tetap mematuhi protokol kesehatan, mengingat Imlek tahun ini berlangsung di tengah pandemi.

Hal tersebut disampaikannya pada saat memimpin pelaksanaan kerja bakti, membersihkan lingkungan di sekitar Yayasan Bhakti Luhur dan Klenteng yang berada di Jl. Irian, Jum’at, 5 Februari 2021.

Dalam pelaksanaannya, kerja bakti melibatkan masyarakat setempat. Mulai dari menyapu dan mengepel ruangan, mengecat pagar Klenteng serta memangkas pohon di sekitar jalan dilakukan secara bergotong royong untuk menciptakan lingkungan yang bersih.

Kapolres Sekadau menjelaskan, tujuan lain dari kegiatan ini untuk menjalin silaturrahmi dengan masyarakat Tionghoa disamping menjaga kebersihan pada 2 lokasi yang nantinya akan digunakan untuk menyambut tahun baru Imlek.

“Berbeda dari tahun sebelumnya, Imlek 2021 berlangsung ditengah merebaknya wabah virus Corona. Tentunya protokol kesehatan harus dikedepankan untuk menekan dan mengendalikan penyebaran Covid-19,” kata Kapolres.

Kapolres juga berpesan, bagi yang merayakan Imlek diharapkan tetap mematuhi surat edaran Gubernur Kalbar mengenai pembatasan kegiatan masyarakat dan pelarangan sementara perayaan Cap Go Meh.

“Surat edaran tersebut merupakan upaya pemerintah untuk menegakkan disiplin protokol kesehatan, mencegah munculnya kluster baru penyebaran Covid-19,” hendaknya dipatuhi bersama,” pesan Kapolres.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Lutfi Al Mutahar Optimis Jadi Calon yang Diusung PAN di Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Lutfi Al Mutahar meyakini kalau dirinyalah yang akan diusung oleh Partai Amanat…

7 hours ago

Pemkab Kapuas Hulu Raih WTP ke 7 dari BPK RI Perwakilan Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu kembali mendapatkan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari…

8 hours ago

Sinergi Semua Elemen, KPU Kayong Utara Sosialisasi Tahapan Pilkada 2024

KalbarOnline, Kayong Utara - Komisi Pemilihan Umum (KPU) menggelar sosialisasi tahapan pemilihan kepala daerah (pilkada)…

8 hours ago

Kembalikan Berkas Pencalonan, Sutarmidji Harap Nasdem Bisa Seperti di Periode Lalu

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalbar, Sutarmidji melakukan pengembalian berkas sebagai calon Gubernur Kalbar ke…

8 hours ago

Di PEVS 2024, Dirut PLN Paparkan ke Presiden Jokowi Soal Kesiapan Ekosistem Kendaraan Listrik Tanah Air

KalbarOnline, Jakarta - Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) mengunjungi booth PT PLN (Persero) dalam…

8 hours ago

Ditanya Peluang Kembali Berpasangan dengan Sutarmidji, Norsan Bantah Abu-abu

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Wakil Gubernur Kalbar, Ria Norsan kembali ditanya soal peluangnya kembali berpasangan…

8 hours ago