Categories: Sport

Pemain Nomor Satu Dunia Belum Tentu Tampil di Negaranya Sendiri

KalbarOnline.com-Meski berlangsung di negaranya sendiri, Ashleigh Barty belum berani memastikan apakah dia benar-benar akan tampil di grand slam Australia Terbuka.

Ajang itu berlangsung mulai 8 Februari mendatang. ”Belum banyak rencana yang berubah. Masih ada beberapa kemungkinan. Saya dan tim sudah mempersiapkan plan A, B, C, dan D,” ucap juara grand slam Prancis Terbuka 2019 tersebut dilansir ESPN.

Meski demikian, petenis nomor satu dunia itu tetap memastikan tampil di ajang ekshibisi yang berlangsung di Adelaide.

Itu merupakan persiapan pertama dan terakhirnya menuju Australia Terbuka. Di ajang tersebut, dia akan meladeni ranking kedua dunia Simona Halep pada pertandingan perdana hari ini.

Barty menyatakan, keputusan berangkat atau tidak ke Australia Terbuka akan dia ambil nanti.

Dia tetap mengutamakan faktor kesehatan dan keselamatan dirinya serta tim. Kali terakhir petenis 24 tahun tersebut tampil di ajang resmi adalah pada Februari tahun lalu.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Sore Ini, GOR Terpadu A Yani Pontianak Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani di Kawasan Gelora Khatulistiwa Pontianak, Jalan…

2 hours ago

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

16 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

16 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

18 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

18 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

20 hours ago