Categories: Sport

Tampil Sangat Memalukan, No 1 Indonesia Dibantai Ganda Prancis

KalbarOnline.com-Ganda campuran nomor satu Indonesia Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti bermain sangat memalukan pada babak pertama Toyota Thailand Open 2020.

Unggul lebih dulu pada game pertama, mereka dibantai ganda Prancis Thom Gicquel/Delphine Delrue dalam tiga game dengan skor 21-14, 9-21, dan 13-21 pada laga di Impact Arena, Bangkok, hari ini (20/1).

Hasil ini adalah penurunan prestasi sangat luar biasa. Sebab, pada Yonex Thailand Open 2020 pekan lalu, Praveen/Melati yang merupakan juara All England 2020 berhasil mencapai babak final.

Pada game pertama, Praveen/Melati bermain sangat taktis, solid, dan luar biasa efisien. Unggulan kedua turnamen tersebut melesat jauh dan unggul 10-2 lalu 13-4.

Dalam posisi tertinggal sangat jauh, Gicquel/Delrue berusaha mengejar. Tetapi semuanya sudah terlambat. Praveen/Melati melaju dengan kencang. Dan akhirnya, sebuah smes keras mengarah ke badan Delrue mengakhiri perlawanan ganda nomor 15 dunia tersebut pada game pertama. Praveen/Melati yang berstatus pemain nomor empat dunia itu menang dengan skor 21-14.

Di awal game kedua, Gicquel/Delrue sempat on fire dengan keunggulan 3-0 lalu 5-1. Di sisi lain, Praveen/Melati banyak sekali kehilangan poin-poin mudah dengan melakukan kesalahan sendiri. Sebuah aksi memalukan untuk ganda campuran sekaliber mereka.

Gicquel/Delrue langsung memimpin jauh dalam posisi 14-4. Dan setelah itu, Gicquel/Delrue menyelesaikan game kedua dengan skor sangat-sangat telak 21-9.

Pada game ketiga, dalam kondisi keunggulan 7-5, Gicquel mengalami cedera ringan. Lutut kanannya harus diperban karena berdarah. Walau demikian, Gicquel/Delrue tetap mampu tampil konsisten dan mencapai interval lebih dulu dalam posisi 11-7.

Baca Juga: Kejutan Menyakitkan, Ganda Unggulan 5 Indonesia Dihajar No 32 Dunia

Di sisi lain, Praveen/Melati gagal bangkit dan mengejar. Mereka akhirnya kandas dengan skor 13-21. Kemenangan ini adalah balas dendam yang setimpal dari Gicquel/Delrue. Sebab, pada Thailand Open I, mereka dikalahkan Praveen/Melati pada semifinal dengan skor 16-21, 21-23.

Dengan hasil ini, Indonesia hanya menyisakan dua ganda campuran di babak 16 besar. Mereka adalah Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja dan Adnan Maulana/Mychelle Chrystine Bandaso.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Tunaikan Salat Id di Mujahidin, Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat Kalbar Teladani Nabi Ibrahim

KalbarOnline.com - Ribuan masyarakat muslim di Provinsi Kalimantan Barat memadati halaman Masjid Raya Mujahidin Pontianak…

4 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Rapat Pimpinan BKOW Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson membuka Rapat Pimpinan Badan Kerjasama Organisasi…

5 hours ago

Pj Gubernur Harisson Hadiri Rakornas Pengendalian Inflasi 2024 bersama Presiden Joko Widodo

KalbarOnline, Jakarta – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian…

5 hours ago

Wujudkan Iklim Demokrasi Lebih Baik, Pemprov Kalsel Apresiasi PLN Gelar UKW PWI Se-Kalimantan

KalbarOnline, Kalsel - PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan…

5 hours ago

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

15 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

20 hours ago