Categories: Sekadau

Polres Sekadau Salurkan 50 Paket Beras Polri untuk Warga Terdampak Covid

Polres Sekadau Salurkan 50 Paket Beras Polri untuk Warga Terdampak Covid

KalbarOnline, Sekadau – Polres Sekadau kembali menyalurkan bantuan sosial “Beras Polri” kepada masyarakat yang terdampak situasi pandemi Covid-19.

Bantuan disalurkan melalui Satuan Binmas, kepada para pekerja harian lepas di desa Penanjung, dan kepada pengurus Pondok Pesantren Khodimul Ummah Sekadau, pada Jum’at (15/1/2021).

Kapolres Sekadau AKBP K. Tri Panungko melalui Kasat Binmas IPTU Masdar mengatakan, sedikitnya ada 50 paket masing-masing berisi 5 kilogram beras telah disalurkan kepada masyarakat yang ekonominya terdampak pandemi, yang sebelumnya telah didata oleh Sat Binmas.

“Bantuan ini merupakan rangkaian penyaluran Beras Polri tahap IV di Polres Sekadau, tujuannya untuk meringankan dampak ekonomi yang diakibatkan oleh pandemi Covid-19,” terang Kasat Binmas IPTU Masdar saat memimpin penyaluran bansos.

Awal tahun 2021, pandemi Covid-19 masih berlangsung dan merusak semua sendi kehidupan, bukan hanya merusak kesehatan, namun juga kehidupan sosial ekonomi masyarakat.

Kasat Binmas berharap, dengan adanya bantuan sosial dari Polri tersebut dapat membantu meringankan dampak ekonomi yang dirasakan warga.

Tak lupa, dalam kesempatan tersebut Kasat Binmas beserta personel yang turut membagikan bansos juga mengingatkan agar warga masyarakat selalu menerapkan protokol kesehatan jika beraktivitas di luar rumah.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Harisson Minta OPD Perbaiki SOP dan Temuan BPK: Jangan Sampai Berulang

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri exit meeting pemeriksaan terinci atas…

8 hours ago

Pj Gubernur Harisson Sambangi Stan Pameran Dekranasda Kalbar di Solo

KalbarOnline, Surakarta - Setelah menyaksikan pameran mobil hias dan budaya serta kriya di kawasan Jalan…

8 hours ago

Pj Gubernur Harisson Terima Kunjungan Ketua KDEKS Banten

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson didampingi beberapa kepala perangkat daerah…

8 hours ago

Harisson Minta Pengawasan Pangan Dilakukan Secara Konsisten dan komprehensif

KalbarOnline, Pontianak - Pj Gubernur  Kalbar, Harisson membuka Rakor Penguatan Pengawasan Ketahanan Pangan dan Promosi…

9 hours ago

Pj Gubernur Harisson Harap Pesparawi Kalbar Mampu Dulang Prestasi di Tingkat Nasional

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson secara resmi mengukuhkan pengurus Lembaga Pengembangan…

9 hours ago

Gara-gara Sabu, Remaja di Kubu Raya Nekat Curi Kabel Listrik Milik Perusahaan

KalbarOnline, KUBU RAYA - Seorang remaja berinisial RM (22 tahun), warga Kabupaten Kubu Raya, ditangkap…

9 hours ago