Categories: Teknologi

Di Ajang Keynote CES 2021 AMD Umumkan Prosesor Mobile Terbaik di Dunia

KalbarOnline.com – AMD mengumumkan portofolio lengkap Prosesor Mobile AMD Ryzen™ 5000 Series. Menghadirkan arsitektur core “Zen 3” yang sangat efisien dan bertenaga ke pasar laptop.

Prosesor Mobile AMD Ryzen 5000 Series baru memberikan tingkat performa yang belum pernah terjadi sebelumnya dan daya tahan baterai yang luar biasa untuk para gamer, kreator, dan profesional.

Laptop baru yang didukung oleh prosesor Mobile Ryzen 5000 Series akan tersedia dari produsen PC termasuk ASUS, HP dan Lenovo, mulai Q1 2021. Memperluas kepemimpinan portofolio produk komputasi yang menampilkan core “Zen 3″, AMD juga mengumumkan Prosesor Mobile AMD Ryzen PRO 5000 Series.

Ini menghadirkan keamanan tingkat tinggi untuk enterprise dan pengelolaan yang sangat responsif bagi pengguna komersial. Sepanjang 2021, AMD mengharapkan portofolio yang luas dari lebih dari 150 notebook consumer dan komersial bertenaga Prosesor Mobile Ryzen 5000 Series.

Menurut Saeid Moshkelani, senior vice president and general manager, Client business unit, AMD, karena PC menjadi bagian yang lebih penting. Dari bagaimana pihaknya bekerja, bermain, dan terhubung, pengguna membutuhkan performa, keamanan, dan konektivitas yang lebih tinggi.

“Prosesor Desktop dan Mobile AMD Ryzen 5000 Series baru menghadirkan inovasi terbaik yang ditawarkan AMD kepada konsumen dan profesional. Seiring dengan komitmen kami untuk menghadirkan pengalaman terbaik di kelasnya dengan performa yang cepat, daya tahan baterai yang luar biasa, dan desain yang fantastis,” ungkapnya dalam keterangan resmi, Kamis (14/1).

Dirinya menambahkan, bersama mitra PC, kami memberikan performa berkualitas tinggi dan solusi tanpa kompromi bersamaan dengan pertumbuhan kami yang memecahkan rekor untuk notebook dan desktop di tahun sebelumnya.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Windy: GOR Terpadu Ayani Pontianak Jadi Bukti Keberhasilan Kerja Keras dan Kolaborasi Banyak Pihak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

7 hours ago

GOR Terpadu Ayani Pontianak Rampung, Harisson: Kalbar Siap Jadi Tuan Rumah Event Olahraga Nasional dan Internasional

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

7 hours ago

Sutarmidji Terharu, Akhirnya GOR Terpadu Ayani Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalimantan Barat periode 2018 - 2023, Sutarmidji merasa terharu bahwa…

7 hours ago

GOR Terpadu Ayani Rampung Dikawal TNI-Polri, Kapolda: Berani “Utak-atik” Berarti Siap Berhadapan dengan Kami!

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat (Kalbar), Irjen Pol Pipit Rismanto turut menghadiri peresmian Gelanggang…

7 hours ago

Salat Id Berjemaah bersama Warga, Ani Sofian Ajak Maknai Kisah Nabi Ibrahim

KalbarOnline, Pontianak – Hari Raya Idul Adha merupakan momentum yang tepat untuk memaknai arti pengorbanan.…

8 hours ago

1.005 Warga Binaan Rutan Pontianak Dapat Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Rutan Kelas II Pontianak menggelar sholat Idul Adha 1445 Hijriah hingga menyembelih…

8 hours ago