Categories: Sekadau

Satgas Covid Sekadau Kembali Gelar Operasi Yustisi di Kawasan Pasar Baru

Satgas Covid Sekadau Kembali Gelar Operasi Yustisi di Kawasan Pasar Baru

KalbarOnline, Sekadau – Kapolres Sekadau AKBP K. Tri Panungko melalui Kasubbag Dalgar Bagren AKP Sabar Simanjuntak menyebutkan, Polres Sekadau kembali mengerahkan sebanyak 15 personelnya untuk melaksanakan Operasi Yustisi terkait pemakaian masker di area publik.

Selain personel kepolisian, juga ada pihak TNI dari Koramil Sekadau Hilir, Satpol-PP, BPBD, Dinas Perhubungan dan Dinas Kesehatan Kabupaten Sekadau, yang ikut terlibat dalam kegiatan yustisi, yang digelar di kawasan Pasar Baru Sekadau.

“Kita sadar bahwa penyebaran virus COVID-19 belum berakhir, dan yustisi ini sebagai upaya untuk menegakkan protokol kesehatan di masyarakat,” kata AKP Simanjuntak, Jum’at (8/1/2021) pagi.

Pada operasi yustisi kali ini, masih banyak warga yang tidak memakai masker saat beraktifitas. Data menyebutkan sebanyak 57 orang diberikan teguran lisan lantaran membawa masker namun tidak dikenakan sebagaimana mestinya.

Selebihnya, 44 orang diberikan teguran tertulis karena sama sekali tidak membawa dan memakai masker. Petugas kemudian memberikan masker yang diikuti imbauan agar mematuhi aturan pemerintah terhadap protokol kesehatan, khususnya terkait pentingnya memakai masker di tempat umum.

Petugas dari Dinas Kesehatan kabupaten Sekadau juga memberlakukan rapid test di tempat bagi masyarakat yang terdeteksi suhu tubuh tinggi.

“Sedikitnya 10 orang diberikan rapid test dengan hasil non reaktif. Kita imbau agar warga menunda aktifitas diluar rumah apabila kondisi badan kurang sehat kecuali hendak berobat, ini karena imun yang turun mudah terpapar virus,” kata AKP Sabar Simanjuntak.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: CovidSekadau

Recent Posts

Pj Gubernur Harisson Harapkan HMI Kuat Secara Intelektual dan Mandiri Secara Finansial

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri kegiatan pelantikan pengurus Badan Koordinasi (Badko)…

7 hours ago

Kodim Putussibau Razia Pemain Layangan di Wilayah Putussibau Kota

KalbarOnline, Putussibau - Anggota Kodim 1206/Putussibau beserta Satpol PP Kabupaten Kapuas Hulu melaksanakan razia penertiban…

9 hours ago

Jadi Tuan Rumah, Polda Kalbar Ajak Masyarakat Dukung dan Sukseskan Kejuaraan Proliga Volley 2024

KalbarOnline, Pontianak - Polda Kalbar meminta kepada seluruh masyarakat Kalbar dapat mendukung dan turut memeriahkan…

9 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Kejurnas Angkat Besi di GOR Pangsuma Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson membuka kejuaraan nasional (kejurnas) angkat…

9 hours ago

Harisson Lantik Pengurus LPTQ Provinsi Kalbar Periode 2024 – 2029

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson melantik Pengurus LPTQ Provinsi Kalimantan Barat…

9 hours ago

Optimalisasi Peran Tim Pendamping Keluarga Cegah Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Peran keluarga perlu dioptimalkan dan menjadi entitas utama dalam pencegahan stunting. Untuk…

9 hours ago