Categories: Nasional

Polisi Temukan Tumpahan Minyak di Sekitar Hilangnya Sriwijaya Air

KalbarOnline.com – Upaya pencarian pesawat Sriwijaya Air dengan nomor resgistrasi SJ182 masih terus dilakukan. Polres Kepulauan Seribu yang turut serta melakukan pencarian di sekitar Pulau Laki, menemukan sedikit tanda-tanda keberadaan pesawat.

“Ada ditemukan beberapa tumpah minyak,” ujar Kasat Reskrim Polres Kepulauan Seribu AKP Fahmi Amarullah saat dihubungi, Sabtu (9/1).

Kendati demikian, belum diketahui pasti posisi badan pesawat saat ini. Upaya pencarian masih terus dilakukan, meskipun sudah memasuki malam hari.

Baca Juga: Bupati Kepulauan Seribu Terima Info Ada Ledakan di Dekat Pulau Laki

“Sampai sekarang kami masih terus mencari,” jelas Fahmi.

Sebelumnya, Maskapai Sriwijaya Air rute Jakarta-Pontinak dikabarkan hilang kontak. Kasubag Badan SAR Nasional (Basarnas) Yusuf Latif membenarkan bahwa pesawat Sriwijaya Air dengan rute Jakarta-Pontianak hilang kontak.

“Iya lost contact betul,” ujar Yusuf kepada KalbarOnline.com, Sabtu (9/1).

Yusuf mengatakan titik hilang kontak Pesawat Sriwijaya Air tersebut di Kepulauan Seribu. Saat ini Basarnas akan menuju ke lokasi.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Tak Perlu Campur Urusan Paslon Lain, Relawan: Midji-Norsan Siap Tarung Gagasan

KalbarOnline, Pontianak - Bakal calon Gubernur Kalbar petahana, Sutarmidji irit bicara saat dimintai tanggapan terkait…

9 hours ago

Apa Kabar Kapuas Raya? Midji-Norsan Anggap Janji yang Terucap, Wajib Diperjuangkan

KalbarOnline, Pontianak - Bakal pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalbar 2024, Sutarmidji dan Ria…

9 hours ago

Midji-Norsan Sepakat Maju Sepaket di Pilgub Kalbar 2024

KalbarOnline, Pontianak - Perdebatan elitis mengenai keretakan hubungan Sutarmidji dan Ria Norsan terjawab tuntas, pada…

9 hours ago

Komeng Tewas Tersengat Listrik di Ruang Gardu PLN Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pria bernama Hendrik alias Komeng (51 tahun) ditemukan tewas di dalam ruang…

11 hours ago

Disperpusip Pontianak Rayakan Hari Buku Nasional dengan Lomba Bercerita Tingkat Sekolah Dasar

KalbarOnline, Pontianak – Sebanyak 40 peserta dari Sekolah Dasar/Madrasah Ibtidaiyah se-Kota Pontianak meramaikan lomba bercerita…

15 hours ago

Viral! Video Perempuan Dipukuli Bertubi-tubi oleh Rekan Kerja, Kejadian Diduga di Sentap Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sebuah video viral di media sosial Instagram,  yang menunjukkan seorang perempuan muda…

15 hours ago