Categories: Nasional

Hasil Swab Tes Nakes RSD Wisma Atlet yang Mesum Negatif Covid-19

KalbarOnline.com – Komando Tugas Gabungan Terpadu (Kogasgabpad) pelaksana operasional Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet telah melakukan tes swab kepada oknum tenaga kesehatan dan pasien Covid-19 yang diduga melakukan hubungan sesama jenis. Hasilnya, oknum nakes negatif positif Covid-19.

“Hasil untuk yang pasien Covid-19 masih positif dan untuk nakes sementara masih negatif,” kata Kapendam Jaya Letnan Kolonel Arh Herwin BS kepada KalbarOnline.com, Minggu (27/12).

Herwin menyampaikan, kasus dugaan asusila antara nakes dengan pasien Covid-19 di Wisma Atlet saat ini sudah dilimpahkan ke aparat kepolisian yakni Polres Jakarta Pusat. Namun keduanya saat ini tengah menjalani isolasi sesuai protokol kesehatan.

Baca Juga: Nakes RSD Wisma Atlet yang Terlibat Tindakan Mesum Dibebastugaskan

“Keduanya masih di isolasi di Wisma Atlet. Untuk oknum nakes semalam sudah diperiksa di Polres Jakpus, setelah pemeriksaan dikembalikan dulu ke Wisma Atlet untuk dipantau kesehatan selama 7 sanpai dengan 14 hari sesuai ptotokol kesehatan,” ucap Herwin.

Herwin menyebut saat ini nakes yang sebelumnya bertugas di RSD Wisma Atlet telah dibebastugaskan. Sebagai pihak pengelola, dia mengaku akan mengevaluasi adanya peristiwa tersebut.

“Yang pastinya sudah dibebas tugaskan sebagai nakes di Wisma Atlet,” ujar Herwin.

Untuk diketahui, dugaan tindakan asusila sesama jenis antara oknum tenaga kesehatan dan pasien Covid-19 di RSD Wisma Atlet terungkap setelah viral di media sosial Twitter. Pemilik akun @bottialter mengunggah pernyataan dirinya yang sedang diisolasi di RSD Wisma Atlet mengaku berbuat mesum dengan tenaga kesehatan setempat.

Akun bernama @bottialter itu juga membagikan unggahan bukti pesan singkat terkait dirinya telah berhubungan intim dengan salah satu nakes. Tangkapan layar pesan singkat itu viral, sehingga meresahkan warganet.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Pelaku Curanmor Depan Pangkas Rambut Pontianak Utara Ditangkap Polisi

KalbarOnline, Pontianak - Satu pelaku pencurian sepeda motor di depan pangkas rambut Jalan Gusti Situt…

24 mins ago

Sujiwo Kembalikan Berkas Pendaftaran Bacabup Kubu Raya ke PDI Perjuangan

KalbarOnline, Kubu Raya - Wakil Bupati Kubu Raya periode 2019 - 2024, Sujiwo secara resmi…

33 mins ago

KalbarOnline.com bersama Puluhan Pemred se Indonesia Teken Deklarasi ICEC

KalbarOnline, Palembang - Hari Pers Internasional atau World Press Freedom Day yang jatuh setiap tgl…

37 mins ago

Unit Reskrim Polsek Pontianak Barat Ringkus Pencuri Sepeda Motor

KalbarOnline, Pontianak - Unit Reskrim Polsek Pontianak Barat mengamankan seorang laki-laki bernama Roby (25 tahun)…

3 hours ago

Nasdem Apresiasi dan Dukung Fachri Maju Calon Bupati Kubu Raya

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Kalimantan Barat (Kalbar),…

10 hours ago

Hardiknas Jadi Momentum Siapkan Generasi Emas

KalbarOnline, Pontianak - Berbagai kegiatan dihelat Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Barat dalam rangka…

11 hours ago