Categories: Ketapang

Sekretariat DPRD Ketapang Larang ASN Gunakan Mobil Dinas Saat Libur Nataru

Sekretariat DPRD Ketapang Larang ASN Gunakan Mobil Dinas Saat Libur Nataru

KalbarOnline, Ketapang – Mengikuti larangan dari Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terkait penggunaan kendaraan dinas saat libur hari raya bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Penyelenggara Negara lain, Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Ketapang pun mengeluarkan imbuan di lingkungan kerjanya.

Sekretariat wakil rakyat Ketapang tersebut melarang para ASN di lingkungannya menggunakan fasilitas negara seperti mobil dinas saat libur cuti bersama Natal 2020 dan tahun baru 2021.

Sekretaris DPRD Ketapang, Maryadi Asmui’e menegaskan kalau penggunaan fasilitas kantor oleh ASN dilingkunganya hanya dipergunakan untuk kegiatan dinas.

“Jadi selain untuk keperluan dinas, jelas ASN atau Pejabat dilingkungan Sekretariat DPRD tidak boleh gunakan mobil dinas untuk keperluan pribadi,” katanya, Sabtu (26/12/2020).

Saat ini, Sekretaris DPRD Ketapang beserta jajarannya telah memarkirkan kendaraan dinas di garasi Kantor Sekretariat DPRD Ketapang jalan Jenderal Sudirman, Kelurahan Mulia Baru, Kecamatan Delta Pawan sejak tanggal 24 Desember 2020 lalu hingga libur usai.

“Hal ini dilakukan guna efektifitas pemanfaat Aset Daerah,” ungkap Maryadi Asmu’ie. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Tunaikan Salat Id di Mujahidin, Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat Kalbar Teladani Nabi Ibrahim

KalbarOnline.com - Ribuan masyarakat muslim di Provinsi Kalimantan Barat memadati halaman Masjid Raya Mujahidin Pontianak…

6 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Rapat Pimpinan BKOW Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson membuka Rapat Pimpinan Badan Kerjasama Organisasi…

7 hours ago

Pj Gubernur Harisson Hadiri Rakornas Pengendalian Inflasi 2024 bersama Presiden Joko Widodo

KalbarOnline, Jakarta – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian…

7 hours ago

Wujudkan Iklim Demokrasi Lebih Baik, Pemprov Kalsel Apresiasi PLN Gelar UKW PWI Se-Kalimantan

KalbarOnline, Kalsel - PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan…

7 hours ago

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

17 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

22 hours ago