Categories: Sport

Mantan Juara Dunia: Proses Pemulihan Marquez Tak Akan Mudah

KalbarOnline.com – Juara dunia MotoGP enam kali Marc Marquez melalui masa sulit pada musim 2020. Marquez mengalami cedera lengan kanan atas pasca kecelakaan di balapan pembuka GP Spanyol.

Cedera tersebut membuatnya absen sepanjang musim. Pembalap dengan nomor 93 itu bahkan menjalani tiga kali operasi supaya bisa kembali pulih.

Terakhir, Marquez sempat menjalani perawatan selama sepuluh hari pada operasi ketiga di RS Ruber Internacional, Madrid. Situasi yang dialami Marquez mendapat banyak perhatian.

Baca Juga: Bintang-Bintang Muda akan Memberikan Kejutan Hebat Musim Depan

Salah satunya dari mantan juara kelas premier musim 1993 Kevin Schwantz. Schwantz mengingatkan bahwa proses pemulihan yang bakal dilalui Marquez tidak akan mudah.

’’Semakin Anda menjauh dari balapan, semakin banyak waktu yang Anda butuhkan (untuk kembali),” kata Schwantz dilansir Speedweek.

Namun, yang perlu diingat, Marquez adalah pembalap spesial. Kemampuannya sejak mentas di kelas MotoGP menyita banyak perhatian. Di usianya yang baru 27 tahun, Marquez mengumpulkan enam gelar di kelas premier.

Selain itu, Marquez menjadi satu di antara empat pembalap lainnya yang pernah menjuarai tiga kelas berbeda. Capaian itu sebelumnya dicatatkan Valentino Rossi, Mike Hailwood, dan Phil Read.

Musim ini, ketika Baby Alien, julukan Marquez, berjibaku dengan cedera, peta persaingan berubah total. Joan Mir, sosok pembalap jagoan Suzuki Ecstar yang bukan unggulan, berhasil mengakhiri musim sebagai kampiun.

Sejumlah pihak mencibir keberhasilan Mir tidak lengkap karena tidak ada Marquez dalam persaingan.

Mir mengungkapkan, dirinya tidak sabar menyambut musim depan dan bersaing dengan Marquez. ’’Aku yakin bisa melawan dia pada musim depan. Aku berharap dia bisa kembali pada tes musim dingin,” kata Mir dilansir GP One.

Sebelumnya, Mir sempat berjumpa Marquez di Lleida, Spanyol. ’’Dia memberikan selamat atas raihan gelarku. Tentu saja ini adalah momen sulit buatnya, tidak ada yang suka atas apa yang terjadi padanya,” ucap Mir.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Pelaku Curanmor Depan Pangkas Rambut Pontianak Utara Ditangkap Polisi

KalbarOnline, Pontianak - Satu pelaku pencurian sepeda motor di depan pangkas rambut Jalan Gusti Situt…

5 hours ago

Sujiwo Kembalikan Berkas Pendaftaran Bacabup Kubu Raya ke PDI Perjuangan

KalbarOnline, Kubu Raya - Wakil Bupati Kubu Raya periode 2019 - 2024, Sujiwo secara resmi…

6 hours ago

KalbarOnline.com bersama Puluhan Pemred se Indonesia Teken Deklarasi ICEC

KalbarOnline, Palembang - Hari Pers Internasional atau World Press Freedom Day yang jatuh setiap tgl…

6 hours ago

Unit Reskrim Polsek Pontianak Barat Ringkus Pencuri Sepeda Motor

KalbarOnline, Pontianak - Unit Reskrim Polsek Pontianak Barat mengamankan seorang laki-laki bernama Roby (25 tahun)…

8 hours ago

Nasdem Apresiasi dan Dukung Fachri Maju Calon Bupati Kubu Raya

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Kalimantan Barat (Kalbar),…

15 hours ago

Hardiknas Jadi Momentum Siapkan Generasi Emas

KalbarOnline, Pontianak - Berbagai kegiatan dihelat Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Barat dalam rangka…

17 hours ago