Categories: Kapuas Hulu

Pangdam Berikan Arahan ke Prajurit Perdamaian Dunia untuk Kongo

Pangdam Berikan Arahan ke Prajurit Perdamaian Dunia untuk Kongo

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Pangdam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Muhammad Nur Rahmad melakukan kunjungan kerja ke Kapuas Hulu. Kesempatan itu tak disia-siakan Pangdam untuk memberikan pembekalan dan pengarahan kepada para prajurit yang akan diberangkatkan ke Monusco Kongo di Markas Batalyon Raider Khusus 644 Walet Sakti, Selasa (22/12/2020).

Dalam kesempatan itu, Pangdam hadir bersama Ketua Persit Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Daerah XII/Tanjungpura, Ny. Ely Nur Rahmad serta Danrem 121/ABW.

“Prajurit atau anggota yang akan diberangkatkan ke Monusco Kongo prajurit yang sudah siap dan terlatih, baik fisik maupun mental,” tegas Pangdam mengawali arahannya.

Pangdam berpesan agar para prajurit dapat menjaga diri dengan baik selamat ditugaskan untuk misi perdamaian dunia di Monusco Kongo.

“Di mana bumi dipijak, di situ langit dijunjung,” ingatnya.

Usai memberikan pengarahan kepada para prajurit, Pangdam melakukan rapat tertutup dan sholat Dzuhur. Setelah itu melanjutkan kunjungan kerjanya ke Desa Kapar, Kecamatan Lanjak, Kabupaten Kapuas Hulu. (Haq)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pelaku Curanmor Depan Pangkas Rambut Pontianak Utara Ditangkap Polisi

KalbarOnline, Pontianak - Satu pelaku pencurian sepeda motor di depan pangkas rambut Jalan Gusti Situt…

16 hours ago

Sujiwo Kembalikan Berkas Pendaftaran Bacabup Kubu Raya ke PDI Perjuangan

KalbarOnline, Kubu Raya - Wakil Bupati Kubu Raya periode 2019 - 2024, Sujiwo secara resmi…

17 hours ago

KalbarOnline.com bersama Puluhan Pemred se Indonesia Teken Deklarasi ICEC

KalbarOnline, Palembang - Hari Pers Internasional atau World Press Freedom Day yang jatuh setiap tgl…

17 hours ago

Unit Reskrim Polsek Pontianak Barat Ringkus Pencuri Sepeda Motor

KalbarOnline, Pontianak - Unit Reskrim Polsek Pontianak Barat mengamankan seorang laki-laki bernama Roby (25 tahun)…

19 hours ago

Nasdem Apresiasi dan Dukung Fachri Maju Calon Bupati Kubu Raya

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Kalimantan Barat (Kalbar),…

1 day ago

Hardiknas Jadi Momentum Siapkan Generasi Emas

KalbarOnline, Pontianak - Berbagai kegiatan dihelat Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Barat dalam rangka…

1 day ago