Categories: Ketapang

Dandim Ketapang Hadiri Rakor Lintas Sektoral Dukung Pengamanan Nataru

Dandim Ketapang Hadiri Rakor Lintas Sektoral Dukung Pengamanan Nataru

KalbarOnline, Ketapang – Dandim 1203/Ktp, Letkol Kav Suntara Wisnu Budi Hidayanta, S.H,M.Sc menghadiri rapat koordinasi lintas sektoral dalam rangka kesiapan Operasi Lilin Kapuas 2020 yang dilangsungkan di aula Polres Ketapang, Sabtu (19/12/2020).

Rapat koordinasi lintas sektoral tersebut, dihadiri oleh forkopimda Pemkab Ketapang bersama Unsur terkait lain-lainnya.

Dalam kesempatan tersebut Kapolres Ketapang mengatakan bahwa Operasi Lilin Kapuas adalah agenda operasi terpusat yang dilaksanakan dari 21 Desember sampai dengan 4 Januari 2021.

“Selanjutnya, kesiapan pengamanan Natal dan tahun baru kali ini kita akan membentuk tiga lokasi Pos pengamanan yang akan ditempakan di lokasi-lokasi strategis, mengingat saat ini masa pandemi covid-19,” katanya.

Sementara Dandim 1203/Ktp mengatakan bahwa dalam Operasi Lilin Kapuas 2020 memiliki dua fokus utama pengamanan yakni perayaan natal dan tahun baru.

“Berkaitan dengan hal tersebut, kita telah memiliki dasar surat edaran Kemenag nomor 23 tahun 2020 tentang panduan penyelenggaraan kegiatan ibadah Natal dan tahun baru 2021 bagi rumah ibadah dan masyarakat di masa pandemi,” ungkapnya.

“Untuk itu Kodim 1203/Ktp siap mendukung pengamanan natal dan tahun baru,” tegasnya.

Dandim juga mengimbau peran serta tokoh masyarakat, tokoh agama agar menyampaikan kepada jema’at untuk tetap menatuhi protokol kesehatan covid-19.

Di akhir penyampaiannya Dandim 1203/Ktp juga meminta agar masyarakat lebih waspada mengingat  kondisi cuaca akhir-akhir ini.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

2 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

3 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

3 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

3 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

22 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago