Categories: Kabar

Pesawat Lion Air dari Batam Tergelincir di Lampung, 7 Awak dan 125 Penumpang Selamat

KalbarOnline.com – Pesawat Lion Air JT-173 rute Batam-Tanjung Karang mengalami kecelakaan di Bandara Raden Inten II, Tanjung Karang, Lampung. Pesawat jenis Boeing 737-900 ER itu tergelincir sesaat setelah mendarat.

Corporate Communications Strategic of Lion Air, Danang Mandala Prihantoro, mengatakan pesawat berangkat dari Batam pukul 13.33 waktu setempat dan mendarat di Bandar Udara Radin Inten II pada 14.45 WIB. Danang memastikan pesawat dan awak dalam kondisi layak terbang saat itu.

“Saat akan mendarat cuaca dalam kondisi hujan deras, namun memenuhi kualifikasi proses pendaratan pesawat,” klaim Danang.

Soal kecepatan pesawat saat mendarat dengan kondisi cuaca hujan, dia menyebut, saat itulah kecelakaan terjadi.

“Setelah pesawat dalam kecepatan rendah dan proses untuk berbelok arah menuju pelataran parkir (apron), badan pesawat keluar dari landas pacu (runway),” kata Danang.

Danang kembali menyatakan, tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut lantaran seluruh penumpang dan awak pesawat dapat dievakuasi.

“Saat itu, pesawat membawa 7 awak pesawat serta 125 penumpang dewasa, satu anak-anak, dua balita. Seluruh penumpang dan awak pesawat dalam kondisi selamat, serta dilakukan proses evakuasi ke Gedung Terminal Bandar Udara (Reden Inten II),” kata Danang.

Atas insiden ini, Danang memberikan kepastian terhadap para penumpang.

“Lion Air akan terus berkoordinasi dan bekerja sama dengan pengelola bandar udara setempat dan instansi lain yang terkait dalam proses evakuasi pesawat,” katanya. [rif]

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu A. Yani Pontianak yang berlokasi di kawasan…

7 mins ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

2 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

2 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

2 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

2 hours ago

Segini Biaya Pembangunan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani (A. Yani) di Kawasan Gelora Khatulistiwa…

2 hours ago