Categories: Nasional

Dituduh Curang Karena Kerahkan ASN, Ini Respons Petahana Cabup Cianjur

KalbarOnline.com – Petahana Calon Bupati Cianjur Herman Suherman-TB Mulyana Syahrudin dilaporkan ke Bawaslu karena diduga melakukan kecurangan dalam proses Pilkada serentak. Dalam laporan yang dilayangkan oleh elemen masyarakan, Herman-TB Mulyana disebut mengerahkan perangkat pemerintahan untuk memenangkan dirinya, mulai dari RT/RW hingga aparatur sipil negara (ASN).

Pasangan petahana tersebut dilaporkan ke Bawaslu Cianjur dengan laporan No. 16/LP/PB/KAB/15/XII/2020. Mereka diduga telah melakukan pelanggaran atas Pasal 71 ayat (3) Undang-Undang No.10 Tahun 2016 tentang larangan menggunakan kewenangan, program, dan kegiatan yang menguntungkan atau merugikan salah satu pasangan calon.

Merespons tuduhan tersebut, Herman membantah. Kepada KalbarOnline.com, Herman menegaskan bahwa tuduhan tersebut mengada-ada.

“Itu tidak benar dan tidak ada,” ujarnya dalam pesan singkat, Minggu (20/12).

Menurut Herman, ia sudah beberapa kali menyampaikan kepada jajaran di bawahnya untuk tidak memihak pasangan calon manapun selama proses Pilkada serentak berlangsung pada 9 Desember lalu.

“Saya sudah sampaikan dan perintahkan bahwa seluruh ASN dalam Pilkada wajib netral,” ujarnya.

Senada dengan Herman, ketua tim kampanye Herman-TB Mulyana, Ade Barkah juga menepis tuduhan itu. Ia juga menampik ada pengerahan ASN dalam proses pemenangan pasangan petahana.

“Kita bergerak hanya mengandalkan kader-kader parpol, koalisi pengusung, dan ratusan relawan. Tidak benar itu,” katanya kepada KalbarOnline.com.

Sebelumnya, Bawaslu RI sudah membenarkan bahwa ada laporan yang masuk ihwal dugaan kecurangan yang dilakukan Herman-TB Mulyana. Ketua Bawaslu RI Abhan menuturkan bahwa Bawaslu setempat sedang menelusuri kebenaran laporan tersebut.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Pj Gubernur Harisson Harapkan HMI Kuat Secara Intelektual dan Mandiri Secara Finansial

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri kegiatan pelantikan pengurus Badan Koordinasi (Badko)…

11 hours ago

Kodim Putussibau Razia Pemain Layangan di Wilayah Putussibau Kota

KalbarOnline, Putussibau - Anggota Kodim 1206/Putussibau beserta Satpol PP Kabupaten Kapuas Hulu melaksanakan razia penertiban…

13 hours ago

Jadi Tuan Rumah, Polda Kalbar Ajak Masyarakat Dukung dan Sukseskan Kejuaraan Proliga Volley 2024

KalbarOnline, Pontianak - Polda Kalbar meminta kepada seluruh masyarakat Kalbar dapat mendukung dan turut memeriahkan…

13 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Kejurnas Angkat Besi di GOR Pangsuma Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson membuka kejuaraan nasional (kejurnas) angkat…

13 hours ago

Harisson Lantik Pengurus LPTQ Provinsi Kalbar Periode 2024 – 2029

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson melantik Pengurus LPTQ Provinsi Kalimantan Barat…

13 hours ago

Optimalisasi Peran Tim Pendamping Keluarga Cegah Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Peran keluarga perlu dioptimalkan dan menjadi entitas utama dalam pencegahan stunting. Untuk…

13 hours ago