Categories: Nasional

Vaksin Covid-19 Tiba, DPR: Masyarakat Harus Terus Terapkan Prokes 3M

KalbarOnline.com – Protokol kesehatan 3M harus tetap dilakukan masyarakat meski vaksin Covid-19 telah tiba di tanah air. Sebab, diungkapkan Wakil Ketua Komisi VIII DPR dari Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (FPKB) Marwan Dasopang, tibanya vaksin Covid -19 Sinovac bukan berarti Covid-19 selesai.

“Sekalipun vaksin telah tiba bukan berarti Covid-19 selesai. Tetapi ini bagian dari ikhtiar kita untuk mempertahankan diri,” ujar Marwan.

Marwan meminta masyarakat tetap menerapkan adaptasi kebiasaan baru protokol kesehatan 3M, yaitu wajib memakai masker, wajib mencuci tangan, dan wajib menjaga jarak.

Baca Juga: Dilarang Egois Saat Tinggal dengan Lansia, Wajib Patuhi Protokol 3M

“Pesan ibu itu harus tetap dilakukan, karena, apalagi memang perubahan tatanan kita seperti ini. Ya perlu percaya diri sajalah pakai masker, bersih-bersih, jaga jarak itu. Sebetulnya sebelum ada pandemi kan orang sudah lakukan itu,” katanya.

Marwan mendorong pemerintah untuk memastikan keamanan vaksin Korona. Ia juga menekankan agar pemerintah dapat memberikan vaksin kepada masyarakat secara bertahap.

“Vaksin ini betul-betul aman dan bisa membantu. Yang kedua bahwa pemerintah bisa melayani masyarakat sekalipun bertahap,” tuturnya.

Selain itu, Marwan berkata, pengadaan vaksin Korona dapat diutamakan kepada masyarakat yang bekerja di lapangan. Misalnya seperti tenaga kesehatan hingga guru.

“Paling tidak kita berharap memang masyarakat yang berada di publik itu didahulukan. Guru-guru kemudian, ya semua lah, yang melayani masyarakat kita ujung tombak di lapangan,” pungkasnya.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

3 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

4 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

4 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

4 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

22 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago