Categories: Otomotif

All New Aerox 155 Connected Mulai Memikat Hati Masyarakat Jawa Timur

KalbarOnline.com – Kehadiran All New Aerox 15 Connected menggebrak pasar motor matic dengan desainnya yang sporty di padukan dengan teknologi terkini. Kemunculannya pada 2 November 2020 lalu telah memikat hati warga Jawa Timur yang mulai menanyakan ketersediaan produk.

Kini PT. Surya Timur Sakti Jatim atau Yamaha Jatim, telah meresmikan All New Aerox 155 Connected di Jawa Timur (kecuali Kerisidenan Kediri dan Madiun), tepat pada Sabtu, 12 Desember 2020.

Ilustrasi Yamaha All new Aerox 155 Connected

“Dihadirkannya All new Aerox 155 Connected ini di Jawa Timur dengan harapan semoga masyarakat dapat merasakan sensasi bermotor yang powerfull dan tetap stylish memenuhi keinginan anak muda masa kini yang bisa berkendara sambil tampil gaya,” ungkap Rifany Widjaja selaku Deputy Director PT. Surya Timur Sakti Jatim (Yamaha Jatim).

Terlebih untuk wilayah perkotaan All New Aerox 155 Connected ini memberikan jawaban terbaik untuk berkendara. Upgrade spesifikasi Aerox dari versi sebelumnya ditujukan untuk melengkapi jiwa muda para metropolitan melalui peningkatan desain, fitur dan performa yang futuristik.

Ilustrasi Yamaha All new Aerox 155 Connected

Kini Aerox Society sudah mendapatkan paket lengkap, tidak hanya tenaga dan desain tapi juga akan dimanjakan dengan keunggulan fitur Y-connect yang memudahkan segala aktivitas melalui smartphone. Mulai dari notifikasi pengingat ganti oli, informasi konsumsi bahan bakar, notifikasi malfungdi hingga fitur Revs Dashboard yang menarik bagi pengguna.

Aerox yang telah menjadi sport scooter matic terbaik kini mencapai hampir 100 permintaan semenjak diluncurkan. Terutama dengan varian All New Aerox 155 Connected/ABS prestige silver yang menjadi sotoran karena tampilan sporty dipadukan dengan warna silver yang elegan menambah kesan mewah pada motor ini.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

9 mins ago

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

3 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

3 hours ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

3 hours ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

3 hours ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

8 hours ago