Categories: Nasional

PPP Klaim Menang di 123 Daerah dalam Pilkada 2020

KalbarOnline.com – Partai Persatuan Pembangunan (PPP) mengklaim berhasil memenangkan 123 daerah di Pilkada 2020. Hal ini dikemukanan Sekretaris Jenderal PPP Arsul Sani.

Arsul mengatakan dari 123 daerah tersebut rinciannya adalah 94 daerah menjadi pengusung dan 29 daerah hanya menjadi pendukung. “Total sementara ini PPP telah berhasil ikut memenangkan paslon dalam Pilkada di 123 daerah,” ujar Arsul dalam keterangannya, Jumat (11/12).

Lebih lanjut Arsul mengatakan, partainya mengusung calon kepala daerah di 174 daerah dan menjadi partai pendukung karena tidak memiliki kursi DPRD setempat di 48 daerah.

Baca Juga: Pilkada 2020, Demokrat Klaim Menangi 4 Pilgub dan 143 Kabupaten/Kota

“PPP tidak ikut mengusung meskipun memiliki kursi DPRD setempat di empat daerah dan abstain atau tidak memberikan dukungan kepada paslon manapun di 44 Pilkada,” katanya.

Jumlah diatas masih akan bertambah karena PPP belum memasukkan hasil Pilkada dari beberapa daerah di sejumlah Propinsi. Seperti di Papua, Papua Barat, NTT dan Sultra.

“Di daerah-daerah ini proses perhitungannya masih berlangsung dan kalaupun ada hasil hitung cepat (quick count) kami nilai belum bisa dipergunakan untuk memproyeksikan menang-kalahnya paslon yang diusung atau didukung,” ungkapnya.

Namun demikian, masih adanya data yang belum dimasukkan karena daerah PPP ada perbedaan tipis hasil hitung cepat dengan progres real count di KPU. Seperti di Pilkada Kalimantan Selatan yang mengusung pasangan Denny-Difri.

“Dilihat dari target pemenangan Pilkada PPP yang 60% dari jumlah yang diikuti, maka capaian Pilkada PPP ini telah mendekati target,” pungkasnya.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Sutarmidji Cagub Kalbar Pertama yang Daftar di Hanura

KalbarOnline, Pontianak - Subhan Noviar yang menjadi utusan dari Sutarmidji mendatangi kantor DPD Partai Hanura,…

6 hours ago

Pemkot Pontianak Gelar Nobar Semifinal Timnas Indonesia Vs Uzbekistan di PCC

KalbarOnline, Pontianak - Tim Nasional (Timnas) Sepakbola Indonesia U-23 akan menghadapi Timnas Uzbekistan pada laga…

6 hours ago

Bosan dengan yang Itu-itu Saja? Dokter Rahmad Siap Bawa Perubahan Lewat Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Akbar Rahmad Putra, seorang dokter muda berusia 27 tahun menyatakan diri siap…

10 hours ago

Ani Sofian Dorong Guru Tingkatkan Kompetensi dan Profesionalisme

KalbarOnline, Pontianak - Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian, menutup secara resmi kegiatan Lokakarya 7…

12 hours ago

Angka Stunting Pontianak Kembali Turun

KalbarOnline, Pontianak – Angka stunting di Kota Pontianak berhasil turun pada awal tahun 2024 menjadi…

12 hours ago

Peringatan HUT Ke 10 IKAWATI Kantor Wilayah BPN Kalimantan Barat dan Hari Kartini Sukses Digelar

KalbarOnline.com, Pontianak - Jumat, 26 April 2024, Ikatan Istri Karyawan dan Karyawati (IKAWATI) Kantor Wilayah…

15 hours ago