Categories: Nasional

BMKG Prediksi Puncak Musim Hujan pada Akhir 2020 hingga Awal 2021

KalbarOnline.com–Badan Meteorologi dan Klimatologi (BMKG) menyatakan 61 persen wilayah Indonesia telah memasuki musim hujan. Wilayah tersebut meliputi sebagian besar Aceh, Sumatera Utara, sebagian besar Riau, Sumatera Barat, Jambi, Jakarta, sebagian besar Jawa Barat, Jawa Tengah, Jogjakarta, sebagian Jawa Timur, sebagian besar Bali, sebagian NTB, Flores bagian utara, Kalimantan, sebagian Sulawesi Utara, Gorontalo, Sulawesi Tengah, Sulawesi Barat, Sulawesi Selatan bagian barat, Maluku Utara, sebagian Maluku, Papua Barat, dan Papua bagian utara.

Terkait anomali iklim La Nina yang sebelumnya santer diberitakan, Deputi Bidang Klimatologi BMKG Herizal mengatakan, anomali masih berlangsung di Samudera Pasifik. Anomali terjadi dengan intensitas level moderat.

”Suhu muka Samudera Pasifik bagian tengah daerah Nino 3.4 menunjukkan anomali sebesar -1.4°C. Artinya, perkembangan saat ini menunjukkan intensitas La Nina moderat. Kami memprediksi akan mencapai puncaknya pada periode Januari–Maret 2021 dan akan melemah pada Mei 2021,” tutur Herizal pada Selasa (8/12).

  • Baca juga : BMKG Ingatkan Potensi Curah Hujan Tinggi Dampak Sejumlah Fenomena Alam

Sementara itu, musim hujan di sebagian besar wilayah di Indonesia diprediksikan akan berlangsung hingga April 2021. Menurut Herizal, peningkatan kewaspadaan diperlukan di daerah-daerah yang diprediksi akan mendapatkan akumulasi curah hujan. Wilayah yang dimaksud memiliki kriteria tinggi hingga sangat tinggi (>300mm/bulan) pada Desember 2020–Januari 2021.

”Wilayah tersebut di antaranya berpeluang terjadi di pesisir barat Sumatera, sebagian besar pulau Jawa, Bali, sebagian NTB, sebagian NTT, Kalimantan bagian barat dan tengah, Sulawesi, sebagian Maluku, sebagian Papua Barat, dan Papua,” terang Herizal.

Untuk puncak musim hujan 2020/2021, BMKG memprediksi akan terjadi di sebagian wilayah pada Januari–Februari 2021. Waktu tersebut umumnya bertepatan dengan puncak Monsoon Asia.

Dengan latar belakang anomali iklim La Nina, lanjut Herizal, meningkatnya aktivitas Monsoon Asia pada Desember juga dapat juga disertai beberapa fenomena atmosfer khusus lain. Sebut saja cold surge (seruakan dingin Asia), gelombang atmosfer ekuator (MJO), dan pertemuan massa udara antar tropis (Inter Tropical Convergence Zona–ITCZ).

”Fenomena-fenomena tersebut telah diketahui dapat terjadi secara bersamaan maupun sendiri. Hal tersebut juga memicu curah hujan ekstrim yang diprediksi terjadi dalam periode minggu terakhir Desember 2020–Januari 2021,” ujar Herizal.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Sudah Melamar ke Tiga Parpol, Budi Perasetiyono Siap Dipinang Sebagai Cawagub di Pilgub Kalbar 2024

KalbarOnline.com - Kontestasi Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalbar tahun 2024 semakin diramaikan para bakal…

1 hour ago

Data Januari – Mei 2024, 15 Tersangka Narkoba di Kapuas Hulu Didominasi Anak Muda

KalbarOnline, Putussibau - Kepala Satuan Narkoba Kepolisian Resor Kapuas Hulu, IPTU Jamali mengungkapkan, bahwa pihaknya…

9 hours ago

Wakili Bupati, Absalon Buka Sosialisasi dan Rakor Persiapan Pilkada Serentak 2024 Kabupaten Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati, Staf Ahli Bupati Ketapang bidang Kemasyarakatan dan SDM, Absalon membuka…

9 hours ago

Terbang ke Jakarta, Sekda Kapuas Hulu Rapat Bersama Dirjen Kemendagri, Bahas Perpanjangan Masa Jabatan Kepala Desa

KalbarOnline, Jakarta - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri rapat koordinasi dan konsultasi…

10 hours ago

Pj Gubernur Harisson Ajak Pemuda Ambil Bagian Turunkan Angka Stunting Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalbar, Harisson mengapresiasi niat baik dan usaha dari para…

10 hours ago

Pj Gubernur Harisson Pimpin Rapat Gerakan Orang Tua Asuh Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson memimpin rapat Gerakan Orang Tua…

10 hours ago