Categories: Sekadau

Usai Cuti Kampanye, Wabup Aloysius Tinjau Lokasi Pembangunan Rumah Adat Budaya Melayu

Usai Cuti Kampanye, Wabup Aloysius Tinjau Lokasi Pembangunan Rumah Adat Budaya Melayu

KalbarOnline, Sekadau – Rupinus-Aloysius kembali melanjutkan tugasnya sebagai Bupati dan Wakil Bupati Sekadau setelah menjalani masa cuti kampanye Pilkada Sekadau 2020 kurang lebih dua bulan. Mengawali tugas setelah cuti kampanye, Wakil Bupati Sekadau, Aloysius melakukan peninjauan ke lokasi rencana pembangunan Rumah Majelis Adat dan Budaya Melayu Kabupaten Sekadau, Jalan Merdeka Barat, Senin (7/12/2020).

Usai meninjau lokasi tersebut, Wabup Aloysius mengatakan, rencana pembangunan rumah adat budaya Melayu di Sekadau sudah lama, peletakan batu pertama juga sudah dilakukan oleh Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji beberapa waktu lalu. Saat ini lokasi tersebut sudah mulai digarap.

“Tentu perlu waktu satu atau dua bulan agar tanahnya padat. Setelah itu baru bisa pondasi. Nanti kita akan koordinasi dengan pihak MABM dan panitia,” ungkapnya.

Aloysius menyebut, dengan di bangunya rumah adat budaya melayu tersebut merupakan kebanggaan Kabupaten Sekadau, karna sudah memiliki beberapa rumah budaya.

“Ini melambangkan keanekaragaman kita  baik itu wisata, budaya dan ikon Kabupaten Sekadau,” ungkapnya.

Sementara Isnaini, pengurus Masjid Al-Falah Sekadau mengatakan, tidak ada masalah terkait lahan tersebut karna sudah ada kesepakatan bersama.

“Lahan ini memang milik Masjid Al-Falah tetapi bangunan tetap milik MABM. Insha Allah kita akan mantapkan lagi di notaris,” jelas Isnaini.

Ketua MABM kabupaten Sekadau, Abdul Hamid mengatakan, terkait pembangunan rumah adat Melayu tersebut, pihaknya akan berkoordinasi dengan pihak Pemerintah Kabupaten Sekadau. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

1.005 Warga Binaan Rutan Pontianak Dapat Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Rutan Kelas II Pontianak menggelar sholat Idul Adha 1445 Hijriah hingga menyembelih…

5 mins ago

Ngaku Hanya Kopdar, Polisi Amankan 65 Remaja di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Sebanyak 65 remaja diduga hendak tawuran di depan Gereja Katedral Jalan A.R…

8 mins ago

Kapolda Kalbar Dorong Pemprov Tiru Singapura, Gelar Event Internasional

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat, Irjen Pol Pipit Rismanto dorong Pemerintah Provinsi Kalbar untuk…

3 hours ago

Tunaikan Salat Id di Mujahidin, Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat Kalbar Teladani Nabi Ibrahim

KalbarOnline.com - Ribuan masyarakat muslim di Provinsi Kalimantan Barat memadati halaman Masjid Raya Mujahidin Pontianak…

9 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Rapat Pimpinan BKOW Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson membuka Rapat Pimpinan Badan Kerjasama Organisasi…

10 hours ago

Pj Gubernur Harisson Hadiri Rakornas Pengendalian Inflasi 2024 bersama Presiden Joko Widodo

KalbarOnline, Jakarta – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian…

10 hours ago