Categories: Internasional

WHO: Ada Vaksin Bukan Berarti Nol Kasus Covid-19

KalbarOnline.com – Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) memperingatkan pemerintah dan warga untuk tidak melepaskan protokol kesehatan demi kewaspadaan atas pandemi Covid-19. Meski saat ini persiapan vaksinasi sedang digencarkan seiring penemuan vaksin Covid-19 yang diklaim efektif.

Dilansir dari Channel News Asia, Minggu (6/12), Inggris baru-baru ini sudah menyetujui vaksin Covid-19 Pfizer. Keputusan itu meningkatkan harapan bahwa gelombang Covid-19 akan segera berakhir.

“Namun kemajuan kabar baik soal vaksin membuat WHO khawatir bahwa ada persepsi yang berkembang bahwa pandemi Covid-19 sudah berakhir,” kata Direktur Jenderal WHO Tedros Adhanom Ghebreyesus pada konferensi pers di Jenewa.

  • Baca Juga: Pasangan Penemu Vaksin Covid-19 Sudah Prediksi Pandemi Bakal Terjadi

Tedros mengatakan pandemi masih berjalan panjang. Warga dan pemerintah di dunia justru menjadi penentu kapan pandemi pada akhirnya akan berakhir dengan tetap disiplin.

“Kami tahu ini merupakan tahun yang sulit dan membuat orang-orang lelah, tetapi situasi di rumah sakit yang beroperasi pada atau melebihi kapasitas, itu yang paling sulit,” katanya.

“Sebenarnya saat ini, banyak wilayah yang masih mengalami penularan virus Korona dengan sangat tinggi, yang memberikan tekanan besar pada rumah sakit, unit perawatan intensif dan petugas kesehatan,” paparnya.

Dua vaksin yang menjanjikan akan segera menerima otorisasi penggunaan darurat dari Badan Pengawas Obat dan Makanan AS, yakni Pfizer dan Moderna. Namun, ahli darurat utama WHO Mike Ryan juga memperingatkan agar situasi ini tidak membuat dunia berpuas diri. Dia mengatakan bahwa meskipun vaksin adalah senjata menghadapi pertempuran melawan Covid-19, vaksin tidak akan dengan sendirinya mengakhiri pandemi.

“Vaksin tidak sama dengan nol Covid-19,” katanya.

Ryan mengatakan beberapa negara harus mempertahankan langkah-langkah pengendalian yang sangat kuat untuk beberapa waktu ke depan atau mereka akan berisiko menghadapi ledakan kasus. WHO telah mendukung program vaksin global COVAX yang berupaya memastikan distribusi vaksin yang adil dan hingga saat ini telah melibatkan 189 negara. Sehingga negara-negara miskin menjadi lebih mudah mendapatkan akses.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Ramai Soal UKT Naik, Ini Biaya Kuliah Untan Pontianak

KalbarOnline.com – Penetapan Uang Kuliah Tunggal (UKT) oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek)…

1 hour ago

Cegah Kecelakaan, U-Turn Pondok Indah Lestari Ayani 2 Ditutup

KalbarOnline, Kubu Raya - Satlantas Polres Kubu Raya bersama P2JN (Perencanaan dan Pengawasan Jalan Nasional)…

2 hours ago

170 Warga Binaan Pemasyarakatan Dapat Remisi Khusus dari Kemenkumham Kalbar

KalbarOnline, Singkawang - Sebanyak 170 warga binaan pemasyarakatan (WBP) yang beragama Budha mendapatkan remisi khusus…

2 hours ago

Menyatu dengan Alam di Taman Nasional Gunung Palung: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Kalbar - Indonesia terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau, dan salah satu permata tersembunyi…

5 hours ago

Menyusuri Keindahan Air Terjun Riam Dait di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Landak - Indonesia dikenal dengan keindahan alamnya yang memukau, salah satunya adalah Air Terjun…

5 hours ago

Pesona Air Terjun Lubuk Mantuk: Destinasi Wisata Alami di Kapuas Hulu

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Indonesia adalah surga bagi pecinta alam dengan berbagai macam keindahan alam…

5 hours ago