Categories: Nasional

Kasus Covid-19 Pecah Rekor, Alarm bagi Warga Agar Terapkan Prokes 3M

KalbarOnline.com – Kasus baru Covid-19 di Indonesia masih mengalami penambahan signifikan. Bahkan beberapa hari ke belakang, kasus baru telah menembus 8.000 orang per hari. Kenaikannya mencapai persentase tertinggi yang pernah terjadi di Tanah Air selama pandemi berlangsung.

Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito menilai kondisi ini tidak bisa diremehkan, baik oleh pemerintah maupun masayarakat. Tingginya penambahan kasus baru harus segera ditangani dentan tepat oleh semua pihak.

“Ini harus menjadi alarm (peringatan) bagi kita semua. Kasus positif dapat terus bertambah apabila tidak ada langkah serius dari masyarakat dan pemerintah daerah dalam mencegah penularan,” kata Wiku.

Wiku pun meminta masyarakat untuk disiplin menjalankan protokol kesehatan 3M yaitu memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan. Protokol kesehatan ini harus diterapkan dalam setiap aktivitas masyarakat.

Masyarakat diminta untuk tidak lengah, sehingga tertular Covid-19. Satgas Covid-19 di daerah pun diimbau untuk tidak ragu menindak masyarakat yang masih abai terhadap protokol kesehatan.

Wiku kembali mengingatkan semua pihak agar selalu disiplin menerapkan protokol kesehatan dalam aktivitas sehari-hari. “Ingat, kedisiplinan terhadap protokol kesehatan dapat melindungi diri kita, dan orang-orang terdekat dari penularan Covid-19,” pungkas Wiku.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Warga Sungai Duri Ditemukan Tewas Usai Dua Hari Pencarian

KalbarOnline, Bengkayang - Seorang pria bernama Lay Nam Ng (58 tahun), warga Dusun Cahaya Selatan,…

21 mins ago

Ani Sofian Apresiasi Bank Kalbar Dukung Pembangunan di Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian menghadiri Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS)…

23 mins ago

Cari Duit Untuk Judi Online, Pasangan Sejoli Ini Malah Mencuri di Swalayan

KalbarOnline, Kubu Raya - Demi mendapatkan uang untuk bermain judi online, pasangan siri di Pontianak…

4 hours ago

Romi Wijaya Ikuti RUPSLB BPD Kalbar Tahun 2024

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya mengikuti Rapat Umum Pemegang Saham Luar…

4 hours ago

Tips Penggunaan Antibiotik yang Tepat

KalbarOnline, Pontianak - Penyakit infeksi masih menjadi salah satu masalah kesehatan masyarakat Indonesia yang sering…

4 hours ago

Pameran Seni Merawat Ingatan Warga, Rekomendasi Gallery Date untuk Libur Panjang di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pameran Seni "Merawat Ingatan Warga" bisa menjadi salah satu pilihan untuk menikmati…

4 hours ago