Categories: Nasional

Pecah Rekor Covid-19, Dalam Sehari Tambah 5.534 Kasus Baru

KalbarOnline.com – Indonesia kembali memecahkan rekor kasus Covid-19. Tercata pada Rabu (25/11) angka kasus dalam sehari itu bertambah 5.534 kasus. Jumlah ini bertambah lagi dari kasus pecah rekor harian pada 13 November lalu sebanyak 5.444 jiwa.

Artinya, dengan penambahan 5.534 kasus dalam sehari, kini total kasus Covid-19 menjadi 511.836 kasus. Jumlah kasus positif harian diperiksa berdasarkan pemeriksaan spesimen sebanyak 45.330 spesimen.

Sebaran kasus positif tertinggi harian terjadi di DKI Jakarta sebanyak 1.273 kasus. Jawa Tengah 1.008 kasus. Jawa Barat 741 kasus. Jawa Timur 402 kasus. Sumatera Barat 260 kasus.

  • Baca Juga: Wali Kota Bogor Minta Dinkes Siapkan Rumah Sakit Darurat Covid-19

Angka pasien sembuh harian bertambah 4.494 orang dalam sehari. Paling banyak pasien sembuh dalam sehari terdapat di DKI Jakarta sebanyak 1.100 orang. Total kini sudah 429.807 orang sembuh dari Covid-19.

Kasus kematian harian bertambah 114 jiwa dalam sehari. Paling tinggi angka kematian terjadi di Jawa Timur sebanyak 34 jiwa. Kini total sudah 16.225 jiwa meninggal dunia akibat Covid-19. Tercatat sudah 505 kabupaten kota terdampak Covid-19. Hanya ada 3 provinsi di bawah 10 kasus harian. Dan hanya ada 1 provinsi mencatat nol kasus.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Sambil Mancing Ikan, Edi Kamtono Minta Doa Warga Kembali Jadi Walkot Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Wali Kota Pontianak incumbent, Edi Rusdi Kamtono menikmati weekend dengan memancing…

3 hours ago

Dinilai Tak “Orisinil”, KPU Klarifikasi Soal Polemik Karya Pemenang Lomba Cipta Jingle Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Pontianak memberikan klarifikasi terkait dugaan pemenang Lomba…

3 hours ago

Ketua Bawaslu Kapuas Hulu Lantik 64 Anggota Panwascam Pilkada 2024

KalbarOnline, Putussibau - Ketua Bawaslu Kabupaten Kapuas Hulu, Mustaan melantik sedikitnya 64 orang Panitia Pengawas…

3 hours ago

Polres Kubu Raya Amankan 6 Remaja Terlibat Tawuran di Sungai Raya

KalbarOnline, Kubu Raya - Tim Patroli Presisi Satuan Samapta Polres Kubu Raya mengamankan 5 remaja…

20 hours ago

Budi Perasetiyono Dipanggil ke Jakarta, Penjaringan Calon Kepala Daerah di Tingkat DPP PKB

KalbarOnline, Pontianak - Bakal calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat, Budi Perasetiyono yang telah mendaftar di…

21 hours ago

Polres Kapuas Hulu Ringkus Dua Pengedar Narkoba Lintas Kabupaten

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Satuan Resnarkoba Polres Kapuas Hulu berhasil meringkus dua orang pengedar sabu…

1 day ago