Categories: Pontianak

Andi Ridwan Nahkodai IPSI Kalbar

Andi Ridwan Nahkodai IPSI Kalbar

KalbarOnline, Pontianak – Pengurus Provinsi Ikatan Pencak Silat Kalbar (IPSI) Kalimantan Barat, Sabtu (21/11/202) bertempat di Hotel Kapuas Palace menggelar musyawarah daerah (Musda) guna memilih ketua umum yang baru untuk masa jabatan 2020 – 2024.

Seperti diketahui Musda IPSI ini diikuti oleh pengurus cabang IPSI dari 14 Kabupaten/Kota, serta perwakilan sejumlah perguruan silat yang tersebar di Kalimantan Barat.

Dua kandidat yang memperebutkan kursi Ketua Umum di Musda tersebut yakni Andi Ridwan yang berlatar belakang pengusaha dan Ardiansyah yang berasal dari Ketua IPSI Kota Pontianak.

Dalam Musda ini, Andi Ridwan terpilih sebagai Ketua Umum IPSI Kalbar mengalahkan Ardiansyah dengan perolehan 11 suara sedangkan Ardiansyah memperoleh 4 suara.

Ketua Perguruan Pencak Silat Rajawali Putih Kalimantan Barat, Ir. Rustammy Atmo mengucapkan selamat atas terpilihnya Andi Ridwan sebagai Ketua Umum IPSI Kalbar. Ia berharap ketua IPSI Kalbar, Andi Ridwan bisa membawa perubahan besar pada IPSI Kalbar sehingga dapat meningkatkan prestasi pencak silat di Kalbar.

“Selama hampir 12 tahun, Kalbar menurun prestasinya, karena kurangnya kita mengirim atlet ke berbagai event,” ujar Tammy.

Masih menurut Tammy, Andi Ridwan dinilai mampu merangkul semua pihak termasuk merangkul semua perguruan pencak silat yang ada di Kalimantan Barat.

Selamat atas terpilihnya Andi Ridwan sebagai Ketua Umum IPSI Provinsi Kalimantan Barat periode 2020 – 2024. Selamat Bekerja!

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

3 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

3 hours ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

3 hours ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

3 hours ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

8 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

18 hours ago