Categories: Sport

Sadis Menjepit Kepala, Sang Dewa Perang Menang dan Tetap Juara Dunia

KalbarOnline.com- Deiveson Figueiredo membuktikan diri sebagai salah seorang petarung elite UFC. Figueiredo, petarung asal Para, Brasil tersebut berhasil mempertahankan sabuk juara dunia kelas ringan pada UFC 255 di UFC Apex, Las Vegas hari ini (22/11).

Figueiredo yang berjuluk God of War alias Sang Dewa Perang tersebut mengalahkan penantangnya Alex Perez. Dia menang lewat cekikan alias submission saat ronde pertama berlangsung 1 menit dan 57 detik.

Ini adalah keberhasilan pertama Figueiredo dalam mempertahankan gelar juara dunia miliknya. Figueiredo menjadi juara dunia kelas terbang UFC dengan mengalahkan Joseph Benavidez di Abu Dhabi pada 19 Juli lalu.

“Saya berjanji kepada guru saya untuk memenangkan pertarungan ini,” ucap Figueiredo sebagaimana dilansir DAZN. “Saya berlatih agar bisa meraih kemenangan ini. Dan akhirnya, saya berhasil melakukannya,” ucap petarung berusia 32 tahun itu.

  • Baca Juga: Kalahkan Legenda Eks Juara Dunia dengan Berondongan Pukulan Mengerikan

Pertarungan antara Figueiredo melawan Perez langsung panas pada awal ronde pertama. Keduanya memang berniat untuk berduel dengan agresif.

Perez berusaha untuk memukul jatuh Figueiredo. Namun, sang juara mampu bertahan dengan baik. Figueiredo lantas mencoba untuk melakukan tendangan. Tetapi Perez berhasil menangkap kaki Figueiredo.

Sejurus kemudian, tiba-tiba terjadi pertarungan bawah yang sangat seru. Dan memang terlihat, kualitas Figueiredo berada di atas Perez. Figueiredo langsung berusaha untuk menyelesaikan laga lewat cekikan alias submission.

Perez bergeliat untuk melepaskan diri. Namun justru usaha tersebut membuat Figueiredo semakin ganas untuk menekan kepala dan leher Perez. Figueiredo dengan mudah menggunakan lututnya untuk menjepit ganas kepala Perez ke lantai.

Mendapatkan tekanan yang hebat tersebut, Perez langsung memutuskan menyerah.

Bagi Figueiredo, ini adalah kemenangan kelimanya secara beruntun. Secara total, Figueiredo mencatat 20 kemenangan dan hanya menelan 1 kekalahan dalam 21 pertarungan.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Air Terjun Riam Budi: Permata Tersembunyi di Bengkayang yang Wajib Dikunjungi

KalbarOnline, Bengkayang - Air Terjun Riam Budi adalah salah satu destinasi wisata alam yang semakin…

3 hours ago

Pulau Lemukutan: Surga Tersembunyi dengan Keindahan Alam Bawah Laut di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Pulau Lemukutan, sebuah destinasi wisata yang mungkin masih terdengar asing bagi sebagian…

3 hours ago

Menikmati Keindahan Alam dan Sumber Air Bersih di Riam Madi, Bengkayang, Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Riam Madi adalah sebuah destinasi wisata yang menggabungkan keindahan alam dengan manfaat…

3 hours ago

Mengungkap Keindahan Air Terjun Riam Berawan di Bengkayang, Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Air terjun merupakan salah satu keajaiban alam yang memikat hati manusia dengan…

3 hours ago

Menikmati Keindahan Hutan Adat: Petualangan di Tengah Keasrian Alam Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Hutan adat adalah kawasan hutan yang dikelola dan dijaga dengan baik oleh…

3 hours ago

Gua Romo: Petualangan Mendebarkan di Jantung Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Mengunjungi Gua Romo adalah pengalaman yang penuh dengan tantangan dan keindahan alam…

4 hours ago