Categories: Otomotif

Meski Saat Ini Menurun, Pasar Big Bike Berpotensi Meningkat

KalbarOnline.com – Potensi pasar roda dua terutama kategori big bike masih terbuka. Manager Big Bike MPM Honda Jatim Yanuar Achmad mengatakan, big bike memiliki market khusus sehingga animo masih tinggi. ”Biasanya yang sudah memiliki big bike ingin melakukan upgrade, jarang yang pengguna baru. Ini potensi yang besar,” ujarnya Selasa (17/11).

Salah satu tipe big bike terbaru adalah CBR1000RR-R. Untuk kali pertama di Indonesia, MPM Honda menjual satu unit big bike yang memiliki kapasitas mesin sebesar 1.000 cc. ”Di Jatim, sejak 2018 lalu hingga sekarang sudah menjual 5 unit big bike berkapasitas mesin 1.000 cc, termasuk hari ini merupakan tipe terbaru,” ungkapnya.

Secara global CBR1000RR-R diperkenalkan pada Februari lalu. Kemudian di Indonesia mulai diluncurkan sejak Agustus lalu. ”Tipe ini, baru ada lagi kemungkinan pada kuartal kedua 2021,” ungkapnya. Untuk itu, pihaknya akan menggunakan strategi pemasaran melalui komunitas-komunitas.

”Tapi memang pandemi berdampak pada penjualan big bike. Karena kegiatan touring sendiri juga dibatasi, belum diperbolehkan. Padahal strategi hard selling seperti itu cukup efektif mendorong penjualan,” lanjut Yanuar.

Tahun ini, diperkirakan penjualan big bike turun 10 persen dibandingkan target. Seperti CBR500R terjual satu unit, kemudian tipe Rebel mampu menjual sebanyak 20 unit.

  • Baca Juga: Viral Ayla Tabrak CBR1000RR SP, LCGC vs Motor Berharga Rp 700 Jutaan

Pihaknya optimistis penjualan big bike ke depan berpotensi meningkat. ”Kalau pandemi berakhir dan sudah ada vaksin, kami optimistis bisa tumbuh,” tuturnya. Karena intensitas kegiatan bersama komunitas bisa meningkat.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

3 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

8 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

9 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

9 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

9 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

9 hours ago