Categories: Nasional

Jokowi Siap Jadi yang Terdepan Disuntik Vaksin Covid-19

KalbarOnline.com – Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengungkapkan siapa saja yang bakal mendapatkan prioritas untuk disuntik vaksin Covid-19. Menurut Jokowi yang bakal disuntik vaksin diutamakan adalah tenaga kesehatan. Itu yang menjadi prioritas dari pemerintah dalam vaksinasi Covid-19.

“Yang akan divaksin pertama adalah nanti tenaga kesehatan baik itu dokter, setelah dokter kemudian para perawat dan tenaga medis,” ujar Jokowi di Bogor, Jawa Barat, Rabu (18/11).

  • Baca juga: BPOM Pastikan Vaksin Covid-19 Tertunda, Tak Jadi Akhir Tahun Ini
  • Baca juga: Diklaim Manjur, Ini Perbedaan Vaksin Covid-19 dari Pfizer dan Moderna

Kemudian setelah prioritas vaksin ke tenaga medis, vaksin Covid-19 juga bakal disuntikan ke TNI, Polri, dan para aparatur sipil negara. “Kemudian TNI dan Polri nanti baru ASN untuk pelayanan-pelayanan publik yang ada di depan. Kemudian guru, tentu saja kita semuanya nantinya,” ungkap Jokowi.

Mantan Gubernur DKI Jakarta ini juga mengaku siap diberikan vaksin Covid-19 paling awal. Asalkan itu sudah mendapatkan izin dari tim untuk dirinya paling awal disuntik vaksin.

“Kalau ada yang bertanya Presiden nanti di depan atau di belakang. Kalau oleh tim diminta saya paling depan, ya saya siap,” tegas Jokowi.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Pemkab Kapuas Hulu MoU dengan PT Bank Kalbar Terkait Pemanfaatan Jasa dan Layanan Perbankan

KalbarOnline, Pontianak - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan penandatanganan nota kesepahaman (MoU) antara Pemerintah…

4 mins ago

Bantu Ungkap Kasus Pembunuhan, Kapolres Kapuas Hulu Berikan Penghargaan kepada Kades Pengkadan

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan memberikan piagam penghargaan kepada personel, masyarakat serta…

6 mins ago

All Bikers Kayong Utara Gandeng Satlantas Polres Kayong Utara Cegah Balap Liar di Jalanan

KalbarOnline, Kayong Utara - Dengan maraknya aksi balapan liar beberapa pekan lalu dinilai dapat membahayakan…

9 mins ago

TPPS Pontianak Paparkan Delapan Aksi Konvergensi Stunting

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) menggelar penilaian terhadap delapan aksi konvergensi stunting…

1 hour ago

Jemaah Haji Tertua di Kalbar Berusia 86 Tahun, Daftar Sejak 2018

KalbarOnline, Pontianak – Soewandi Edi Soetanto, warga asal Jalan Perdamaian, Kecamatan Pontianak Selatan menjadi calon…

1 hour ago

Modus Kasih Makan, Dua Pria di Pontianak Curi dan Seret Anjing Pakai Sepeda Motor

KalbarOnline, Pontianak - Aksi pencurian anjing dengan memberi modus memberi makan terjadi di Kota Pontianak,…

4 hours ago