Categories: Nasional

Kasus Covid-19 Terus Bertambah, MPR Ingatkan Masyarakat Lakukan 3M

KalbarOnline.com – Setidaknya kurang lebih delapan bulan pandemi Covid-19 terjadi di Indonesia. Namun belum ada tanda-tanda penyebaran virus Korona ini dapat dikendalikan secara pasti.

Untuk itu, Ketua MPR Bambang Soesatyo mendorong pemerintah melakukan evaluasi kinerja yang sudah dilakukan selama ini dan melakukan terobosan agar dapat menekan perkembangan dan penyebaran Covid-19.

“Serta menggencarkan dan mengoptimalkan penerapan testing (tes), tracing (pelacakan), dan treatment (perawatan) atau 3T di seluruh wilayah Indonesia,” ujar pria yang akrab disapa Bamsoet.

Politikus Partai Golkar ini juga mendorong pemerintah dan pemerintah daerah untuk menyiapkan dana agar testing atau tes rapid dapat dilakukan secara berkala, khususnya di wilayah-wilayah yang masih berada di zona merah atau orange.

“Sehingga tracing atau pelacakan dapat dilakukan tepat waktu guna mencegah meluasnya penularan virus Korona,” tuturnya.

Mendorong pemerintah untuk terus melakukan pembaharuan data kasus positif Covid-19, terutama apabila telah melakukan pemeriksaan spesimen setiap harinya.

Bamsoet juga mengimbau masyarakat agar disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan 3M yakni wajib menggunakan masker, wajib mencuci tangan dengan sabun, serta wajib menjaga jarak. “Sehingga upaya pencegahan penularan antar individu dapat dilakukan secara maksimal,” pungkasnya.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Romi Wijaya Dukung Garuda Muda! Gelar Nobar Semifinal AFC U23 Asian Cup 2024

KalbarOnline, Kayong Utara - Pemerintah Kabupaten Kayong Utara mengajak masyarakat untuk menunjukkan dukungannya kepada Tim…

47 mins ago

Euforia Warga Kota Pontianak Gelar Nobar Timnas Indonesia Vs Uzbekistan

KalbarOnline, Pontianak - Tim Nasional (Timnas) Indonesia masuk ke babak semifinal Piala Asia U-23 setelah…

2 hours ago

Polresta Pontianak Gelar Nobar Timnas U23 Lawan Uzbekistan, Siapkan Doorprize Motor

KalbarOnline, Pontianak - Polresta Pontianak akan menggelar nonton bareng pertandingan Piala Asia 2024 Usia 23…

2 hours ago

Pemkab Kapuas Hulu Siapkan Rp 62 Miliar Untuk Bayar Gaji PPPK Formasi Tahun 2023

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan secara resmi menyerahkan Surat Keputusan (SK) kepada…

3 hours ago

Sekda Ketapang Hadiri Grebeg Syawal Halal Bihalal Paguyuban Jawa Ketapang

KalbarOnline, Ketapang – Mewakili Bupati, Sekretaris Daerah Kabupaten Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri Grebeg Syawal Halal…

3 hours ago

Ramah Tamah di Desa Sidahari, Bupati Ketapang Sampaikan Program Pembangunan Tahun 2024

KalbarOnline, Ketapang - Bupati Ketapang, Martin Rantan menghadiri acara ramah tamah bersama masyarakat Desa Sidahari,…

3 hours ago