Categories: Nasional

Legislator PAN: Ajakan Rekonsiliasi Rizieq untuk Merekatkan Kerukunan

KalbarOnline.com – Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab mengajak pemerintah untuk rekonsiliasi. Hal ini pun lantas ditanggapi oleh anggota dewan. Anggota DPR RI Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN), Guspardi Gaus mengapresiasi seruan dan ajakan rekonsiliasi tersebut.

“Itu adalah upaya untuk merekatkan kembali kerukunan dan persaudaraan, persatuan sebagai upaya perbaikan kehidupan demokrasi, berbangsa, dan bernegara,” ujar Guspardi kepada wartawan, Sabtu (14/11).

  • Baca juga: Rizieq Shihab Sempat Dianggap Buronan Interpol, Ini Respons Polri

Ajakan rekonsiliasi dengan mengedepankan dialog dikatakan Guspardi harus bisa dijadikan energi baru untuk kekuatan bangsa dalam kerukunan dan kebersamaan.

“Dan pemerintah harus dapat mengelola potensi ini dengan baik, arif, dan bijaksana,” imbuhnya.

Guspardi meminta agar semua pihak jangan memprovokasi atau mengkriminalisasi kepulangan Rizieq dan membuat ajakan rekonsiliasi terganggu.

“Saatnya kita bersama bergandeng tangan, menyatukan hati dan pikiran. Kesampingkan berbagai perbedaan dengan mengedepankan semangat rekonsiliasi dalam bingkai persaudaraan dan persatuan demi kemaslahatan dan kemajuan bangsa dan negara,” ungkapnya.

Sebelumya Rizieq Shihab telah menggunggah ajakan rekonsiliasi. Imam Besar FPI itu juga berharap pemerintah jangan asal main tangkap kepada ulama dan aktivis.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Polisi Selidiki Video Viral Aksi Perundungan di Sentap Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Kepolisian Resort ( Polres) Ketapang saat ini tengah melakukan penyelidikan terkait viralnya…

2 hours ago

Kembangkan Minat Baca Sejak Dini, Disperpusip Gelar Lomba dan Bazar Buku

KalbarOnline, Pontianak – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Disperpusip) Kota Pontianak sukses menggelar acara Lomba Bercerita…

6 hours ago

Pulau Simping: Keindahan Tersembunyi di Singkawang yang Wajib Dikunjungi

KalbarOnline, Singkawang - Singkawang, sebuah kota di Kalimantan Barat, dikenal dengan pesona alamnya yang memikat.…

6 hours ago

Puluhan Pasutri Hadiri Seminar Mengatasi Kesulitan Hamil di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Puluhan pasangan suami istri (pasutri) yang sedang berusaha atau melakukan program untuk…

6 hours ago

RSUD Soedarso Kembali Laksanakan Proctorship Intervensi Vaskular

KalbarOnline, Pontianak - Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Soedarso kembali mengadakan proctorship bersama Rumah Sakit…

6 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Targetkan 17 Juni GOR Terpadu Ayani Mulai Diujicobakan

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson memastikan, bahwa pada 17 Juni…

6 hours ago