Categories: Sport

Empat Pukulan Dahsyat, Lawan KO, Adik Juara Dunia Catat Rekor Sempurna

KalbarOnline.com-Setelah absen nyaris selama setahun, Tommy Fury, adik juara dunia kelas berat WBC Tyson Fury kembali tampil pada ajang tinju profesional.

Petinju muda berusia 21 tahun itu mengalahkan Genadij Krajevskij asal Lithuania pada pertarungan di BT Sport Studio, London hari ini (14/11). Fury berhasil tampil solid dan menang KO pada ronde kedua.

Fury belum lama berlaga pada kancah tinju profesional. Dia baru menjalani empat pertarungan. Namun, Fury yang turun pada kelas berat-ringan tersebut tampil sangat menjanjikan.

Dia sukses menyapu bersih empat kemenangan beruntun.

  • Baca Juga: Dihajar Sadis, Mata Memar dan Tak Bisa Melihat, Wasit Hentikan Duel

Pada duel hari ini, Fury memang terlambat panas. Pada ronde pertama, dia masih mencari cara untuk membongkar pertahanan Krajevskij. Dia terlihat masih sangat kesulitan.

Namun pada ronde kedua, Fury bangkit dan memperlihatkan kualitasnya. Dengan empat pukulan secara beruntun, dimulai dengan upercut bertiming sangat sempurna, Fury menghajar Krajevskij dengan brutal. Hasilnya, Krajevskij langsung tumbang dan tak bisa bangkit.

“KO terbaik 2020. Highlight knockout @tommytntfury,” cuit Tyson Fury di Twitter.

Tommy Fury sadar bahwa kariernya masih sangat panjang. Untuk menjadi petinju kelas dunia seperti abangnya, dia membutuhkan banyak sekali pertarungan dan banyak sekali kemenangan.

“Saya berusaha melancarkan banyak pukulan dan merasa nyaman dalam bertarung,” ucap Fury sebagaimana dilasir SunSport.

“Saya tidak punya pengalaman di kancah amatir. Saya harus belajar untuk bisa berkembang di arena ini. Ini adalah jalan yang sangat panjang. Namun saya yakin, kita akan sampai di sana,” imbuhnya.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Kolaborasi PLN dan PWI Kalbar, Gelar Pra UKW Tingkatkan Kompetensi Wartawan

KalbarOnline, Pontianak- Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kalimantan Barat berkolaborasi dengan PT PLN Unit Induk Penyaluran…

2 hours ago

Komitmen Hadirkan Pendidikan Berkualitas Lewat Implementasi Kurikulum Merdeka PAUD

KalbarOnline, Ketapang - Sekretaris Daerah (Sekda) Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri Workshop Manajemen Implementasi Kurikulum Merdeka…

3 hours ago

Pemuda Ini Bacok Pria yang Salah Karena Cemburu

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pemuda berinisial MF (19 tahun) diamankan polisi lantaran membacok seorang pria…

3 hours ago

Presiden Jokowi Tandai Pembangunan PLN Hub, Pusat Ekosistem Transisi Energi dan Layanan Digital di Jantung IKN

KalbarOnline, Kaltim - Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo (Jokowi) melakukan peletakan batu pertama pembangunan pusat…

4 hours ago

Kepsek SMAN 1 Pontianak Yakinkan Tidak Ada Tindakan Kecurangan Saat PPDB 2024

KalbarOnline, Pontianak - Pelaksanaan Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) 2024 dibuka pada 10 Juni 2024,…

7 hours ago

PPDB 2024 Dibuka Mulai 10 Juni, SMAN 1 Pontianak Sediakan 432 Kuota

KalbarOnline, Pontianak - SMA Negeri 1 Kota Pontianak, Kalimantan Barat akan membuka kuota sebanyak 432…

7 hours ago