Categories: Sekadau

Personil Gabungan di Belitang Bagikan Masker Peringati HKN ke-56

Personil Gabungan di Belitang Bagikan Masker Peringati HKN ke-56

KalbarOnline, Sekadau – Dalam rangka memperingati hari Kesehatan Nasional (Harkenas) ke 56 tahun 2020, personil gabungan yang terdiri dari Polsek, Koramil, Kecamatan dan Puskesmas Belitang bagikan masker ke warga.

Bertempat di sekitar komplek pasar Belitang dan jalan poros H. M Saleh Ali desa Belitang Dua personil gabungan membagikan masker untuk warga yang sedang beraktivitas, Kamis (12/11/2020).

Upaya tersebut dilakukan personil gabungan di Kecamatan Belitang untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 dengan cara menerapkan protokol kesehatan.

Ditempat terpisah Kapolsek Belitang menuturkan bahwa personil Polsek bersama satgas Kecamatan bersama-sama memperingati harkenas ke 56 dengan cara membagikan masker ke masyarakat.

Pembagian masker tersebut sebagai upaya mencegah penyebaran Covid-19 yang termasuk dalam 3M yakni memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak.

“Mari bersama-sama menjadi pelopor kesehatan dengan cara menerapkan protokol kesehatan dalam upaya mencegah Covid-19,” pungkas Kapolsek Belitang. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: Sekadau

Recent Posts

Polres Landak Gelar Pemusnahan Barang Bukti Hasil Operasi Pekat Kapuas 2024

KalbarOnline, Landak - Polres Landak menggelar press release dan pemusnahan barang bukti hasil Operasi Pekat…

5 hours ago

Daftar Tunggu Antrean Haji di Kubu Raya Capai 24 Tahun

KalbarOnline, Kubu Raya - Pemerintah Kabupaten Kubu Raya menggelar manasik dan pelepasan 325 Jemaah Calon…

5 hours ago

Polres Kubu Raya Gelar Upacara Kenaikan Pangkat Satu Tingkat Aiptu Soponyono

KalbarOnline, Kubu Raya - Bertugas tanpa cacat, berdedikasi hingga akhir dan melayani masyarakat dengan tulus…

5 hours ago

Halal Bihalal dan Milad ke 27 MABM Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Barat, Mohammad Bari menghadiri Halal Bihalal dan…

5 hours ago

TP PKK Pontianak Gelar Halal Bihalal

KalbarOnline, Pontianak - Masih dalam suasana Idul Fitri, Tim Penggerak (TP) PKK Kota Pontianak menggelar…

18 hours ago

Usul Pekan Budaya LPM Jadi Agenda Tetap

KalbarOnline, Pontianak - Laskar Pemuda Melayu (LPM) Kalimantan Barat (Kalbar) bekerja sama dengan Pemerintah Kota…

18 hours ago