Categories: Internasional

Tolak Kabar Biden Menang, Tim Kampanye Trump: Pemilu Belum Final!

KalbarOnline.com – Tim kampanye Donald Trump menanggapi sejumlah pemberitaan yang memproyeksikan kemenangan lawannya, Joe Biden. Tim kampanye Trump menegaskan, Biden belum layak disebut sebagai pemenang kampanye karena pemilu belum berakhir.

“Pemilu ini belum berakhir. Proyeksi palsu atas kemenangan Joe Biden sebagai pemenang didasarkan pada hasil di empat negara bagian yang masih jauh dari final,” kata penasihat umum kampanye Trump, Matt Morgan dalam sebuah pernyataan seperti dilansir dari CNN Live, Jumat (6/11).

Laporan CNN sebelumnya menyebutkan Joe Biden saat ini memiliki 253 suara elektoral, sementara Trump 213. Butuh 270 suara elektoral untuk menang.

Menurut Morgan, saat ini masih ada harapan di negara bagian Georgia. Di sana, prosesnya sedang menuju penghitungan ulang.

“Georgia adalah di mana kami yakin akan menemukan surat suara yang dihitung secara tidak benar, dan di mana Presiden Trump pada akhirnya akan menang,” tukasnya.

Morgan juga menuding ada banyak penyimpangan dan kecurangan di Pennsylvania. Termasuk memiliki petugas pemilu yang mencegah pemantau hukum sukarela.

“Kami memiliki akses ke lokasi penghitungan suara. Di Nevada, tampaknya ada ribuan orang yang memberikan surat suara secara tidak benar. Dan Presiden Trump yakin memenangkan Arizona secara langsung,” katanya.

Pernyataan tersebut menjelaskan, seperti yang dilaporkan CNN, Trump belum berniat untuk menyerah sampai sekarang. Morgan yakin Trump akan terpilih lagi.

“Biden mengandalkan negara-negara bagian ini untuk klaim palsu atas Gedung Putih, tetapi setelah penghitungan pemilihan final, Presiden Trump akan terpilih kembali,” tegas Morgan.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Harisson Minta OPD Perbaiki SOP dan Temuan BPK: Jangan Sampai Berulang

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri exit meeting pemeriksaan terinci atas…

2 hours ago

Pj Gubernur Harisson Sambangi Stan Pameran Dekranasda Kalbar di Solo

KalbarOnline, Surakarta - Setelah menyaksikan pameran mobil hias dan budaya serta kriya di kawasan Jalan…

2 hours ago

Pj Gubernur Harisson Terima Kunjungan Ketua KDEKS Banten

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson didampingi beberapa kepala perangkat daerah…

2 hours ago

Harisson Minta Pengawasan Pangan Dilakukan Secara Konsisten dan komprehensif

KalbarOnline, Pontianak - Pj Gubernur  Kalbar, Harisson membuka Rakor Penguatan Pengawasan Ketahanan Pangan dan Promosi…

2 hours ago

Pj Gubernur Harisson Harap Pesparawi Kalbar Mampu Dulang Prestasi di Tingkat Nasional

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson secara resmi mengukuhkan pengurus Lembaga Pengembangan…

2 hours ago

Gara-gara Sabu, Remaja di Kubu Raya Nekat Curi Kabel Listrik Milik Perusahaan

KalbarOnline, KUBU RAYA - Seorang remaja berinisial RM (22 tahun), warga Kabupaten Kubu Raya, ditangkap…

2 hours ago